True CJ Creation umumkan deretan series yang akan diadaptasi dan memulai produksi di tahun 2023. Bersama dengan pengumunan ini juga dilakukan upacara pemberkatan agar rencana produksi berjalan lancar dan drama yang diproduksi meraih kesuksesan.
Pada tahun 2023 ada 5 drama Korea yang akan diadaptasi True CJ Creation menjadi versi Thailand. Pertama ada Start Up, Good Doctor, Familiar Wife, Emergency Couple, dan Lawless Lawyer.
Kedua bintang dari agensi GMMTV didapuk untuk memerankan kedua karakter pemeran utama dalam drama Lawless Lawyer.
Baca Juga: Siapa Yun Hyong Keun, Sosok yang Menginspirasi RM BTS untuk Lagu 'Yun'?
Mereka adalah Lee Thanat dan Namtan Tipnaree. Keduanya merupakan langganan pemeran utama dari drama-drama yang diproduksi GMMTV seperti Good Old Days, Who Are You, Friendzone, dan banyak lagi.
Lawless Lawyer merupakan proyek hasil remake drama Korea kedua yang dibintangi Namtan Tipnaree. Sebelumnya ia pernah jadi Kim So Hyun-nya Thailand dalam drama Who Are You.
Sementara itu Lawless Lawyer merupakan drama Korea yang dibintangi Lee Joon Gi dan Seo Yea Ji pada 2018 lalu. Memiliki genre hukum, drama ini angkat konflik klasik, meraih mimpi demi membalaskan dendam. Seorang pengacara, Bong Sang Pil memiliki masa lalu yang memilukan.
Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Komedi yang Bisa Buatmu Lupa Masalah
Sang ibu dibunuh secara misterius saat sedang menjalankan sebuah tugas. Pelakunya adalah rekannya sendiri. Namun Sang Pil masih terlalu kecil, ia memutuskan untuk menjadi pengacara di masa depan.
Cita-citanya terwujud, berkat kegigihannya, Sang Pil berhasil menjadi pengacara ternama. Suatu hari ia mencurigai hal yang diduga berhubungan dengan kematian ibunya. Sang Pil mencoba mencari tau hal ini dan dalang dibaliknya.
Ia mendirikan kantor hukum dan bekerja sama dengan Ha Jae Yi, seorang pengacara muda dengan integritas tinggi. Sayangnya gelar pengacara Ha Jae Yi sedang dicabut, karena aksinya melawan hakim.
Lee Thanat akan memerankan karakter Bong Sang Pil yang versi aslinya dibintangi Lee Joon Gi. Sementara itu Namtan Tipnaree menjadi pengacara muda Ha Jae Yi yang dibintangi Seo Yea Ji pada drama aslinya.
Sukses jadi Kim So Hyun-nya Thailand, bagaimana ya peran Namtan Tipnaree jadi Seo Yea Ji-nya Thailand? Penasaran? Ayo kita nantikan bersama penampilan keduanya di Lawless Lawyer Thailand.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
3 Negara yang Tak Senang Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Dua Rival ASEAN
-
Resmi! Timnas Indonesia Sandang Status Terbaik di Asia Tenggara
-
Regulasi Pemain Asing Liga Thailand Untungkan Pemain Indonesia, Mimpi Rizky Ridho Abroad Jadi Nyata?
-
Raih Hasil Impresif, Timnas Indonesia Langkahi Rekor Thailand & Vietnam
-
Resmi: Indonesia Jadi Tim ASEAN Terhebat, Lampaui Vietnam dan Thailand
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?