Belum lama ini, Jungkook BTS menjadi perhatian global usai tampil di upacara pembukaan 'World Cup Qatar 2022' dengan lagunya, 'Dreamers.' Selain karena penampilannya, cerita soal kegiatan Jungkook di balik layar 'World Cup' juga ramai diperbincangkan.
Pada bulan Oktober lalu, Jungkook terbang ke Qatar untuk syuting MV 'Dreamers.' Baru-baru ini, seorang dancer yang terlibat dalam pembuatan video musik tersebut pun membagikan pengalamannya bekerja dengan sang idola.
Melansir koreaboo, dancer asal Filipina, Allen Charles Saguion, mengungkapkan bahwa sejak hari pertama syuting Jungkook memastikan untuk berinteraksi dengan semua orang di sekitarnya, "Aku menatapnya lurus ke mata dan dia tersenyum. Dia menyapa setiap dancer di lokasi syuting."
BACA JUGA: Bukan Boy William, Ayu Ting Ting Bucin Pakai Piyama Kembar dengan Pria Ini: I Love You So Much!
Saguion kemudian mengungkapkan bahwa Jungkook selalu mengucapkan terima kasih dan memeriksa apakah semua orang baik-baik saja. Ia juga membungkuk setiap kali mereka menyelesaikan satu adegan.
Selain itu, sang dancer juga memuji kemampuan menari Jungkook yang luar biasa, "Ada bagian di mana dia menari bersama kami berdua. Itu adalah gerakan kaki sederhana, tetapi keterampilan menarinya luar biasa. Seperti dia benar-benar menguasainya. Bekerja dengan Jungkook adalah pengalaman yang luar biasa."
Namun, terdapat satu lagi kesaksian Saguion yang tak kalah menarik, yaitu tentang keharuman yang dimiliki Jungkook! Menurut sang dancer, tak hanya memiliki wajah seperti bayi, Jungkook juga memiliki wangi serupa.
Ia mengatakan, "Wajah Jungkook seperti bayi. Aku ingat aromanya adalah aroma yang paling berkesan sepanjang hidupku. Aku masih ingat setiap kali aku menonton video musiknya. Parfumnya seperti aroma yang manly dengan campuran aroma bayi."
Saguion pun mengaku bahwa dirinya benar-benar tidak menyangka bahwa bintang sekelas Jungkook memiliki kepribadian yang begitu baik, "Aku tidak pernah benar-benar tahu sampai aku bekerja dengan Jungkook."
BACA JUGA: Lesti Kejora Diejek 'Kayak Pembantu Pulkam' Pas Naik Helikopter Bareng Rudy Salim, Fans Pasang Badan
Ia melanjutkan, "Dia mengubah sesuatu dalam diriku karena aku selalu berpikir bahwa artis besar sepertinya akan mengabaikan orang karena mereka benar-benar terkenal. Tapi Jungkook membuatku mengubah pemikiran itu karena dia menunjukkan kepada kita cinta dan kebaikan dengan gerakan dan kata-kata sederhana. Dia berbeda."
Meskipun popularitas Jungkook telah sampai ke seluruh dunia, sang idola tetap rendah hati dan memperlakukan semua orang dengan setara, ya? Salut deh pada Jungkook BTS!
Baca Juga
-
Setelah Jadi Barista Paruh Waktu, Kini Kim Sae Ron Bekerja sebagai Florist?
-
Tak Terima Bayaran Dari Baeksang Awards, Pengakuan Lee Je Hoon Auto Viral
-
Masih di Bawah Umur, Penobatan Haerin NewJeans Jadi Duta Dior Tuai Kritikan
-
Comeback Tim Doldam Dinantikan, Drama Korea Dr. Romantic 3 Raih Rating Fenomenal!
-
Dianggap Berisik, Lokasi Syuting Drama Park Eun Bin Dilempari Batu Bata
Artikel Terkait
-
Bukan Boy William, Ayu Ting Ting Bucin Pakai Piyama Kembar dengan Pria Ini: I Love You So Much!
-
Jin BTS Bakal Wamil Dalam Hitungan Hari, Agensi Rilis Pernyataan Resmi
-
Bikin ARMY Tak Sabar, V BTS Akan Tampil di Program Variety Show Baru tvN "Seojin's"
-
Big Hit Music Peringati Para Army Soal Wajib Militer Jin BTS
Entertainment
-
A24 Hadirkan Rom-Com Afterlife Paling Menyentuh Lewat Film Eternity
-
Sidang Cerai Andre Taulany Kembali Tertunda karena Erin Absen? Ini Sebabnya
-
Lesti Kejora Diisukan Hamil, Reaksi Ambigu Rizky Billar Jadi Sorotan
-
Jalani Sidang Cerai Keempat, Andre Taulany Ngaku Mantap Pisah Sejak Lama
-
Masih Tahap Produksi, Ini Bocoran Detail Cerita Film Highlander
Terkini
-
Ngampus Tetap On Point! Ini 4 OOTD Xaviera Putri yang Bikin Auto Stylish
-
Matahari Mata Hati: Mimpi yang Tumbuh dari Pesantren dan Persahabatan
-
Bukan Skincare Biasa! Brand Lokal Rilis Serum dari Rambutan dan Alga Hijau
-
Filosofi MBG: Kunci MAN 1 Sukabumi ke Grand Final AXIS Nation Cup 2025
-
Runway Virtual: 3 Game Fashion Show untuk Para Fashionista di Roblox