Band rock asal Inggris, Arctic Monkeys, baru-baru ini diumumkan tengah bersiap untuk manggung di Jakarta pada tahun 2023 mendatang.
Hal ini disampaikan langsung oleh Akselerasi Entertainment selaku pihak promotor melalui akun Instagramnya pada Jumat (9/12/2022).
Konser Arctic Monkeys mendatang bakal digelar di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta pada Sabtu, 18 Maret 2023. Konser ini masuk dalam rangkaian tur Asia mereka yang juga digelar di Singapura, Hongkong, Filipina, Thailand, dan Jepang.
"Setelah bertahun-tahun meyakinkan, Arctic Monkeys akhirnya datang ke Indonesia untuk tur Asia mereka," ujar pihak promotor.
"Resmi diumumkan! Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Arctic Monkeys akan konser di Jakarta! @arcticmonkeys tampil di Beach International Stadium Ancol, Jakarta pada Sabtu, 18 Maret 2023!" lanjutnya.
Pada saat yang sama, pihak promotor juga mengumumkan mengenai detail tiket dan seating plan untuk konser Arctic Monkeys mendatang.
Terdapat lima kategori tiket yang dapat dibeli oleh penggemar. Tiket paling murah adalah kategori CAT 5A, 5B, 5C. Tiket tersebut dijual dengan harga Rp 1.300.000.
Selanjutnya, kategori CAT 4A, 4B, 4C menyusul dengan harga Rp 2.300.000, CAT 3 seharga Rp 2.600.000, CAT 2 seharga Rp 2.650.000, dan paling mahal adalah CAT 1 yakni seharga Rp 3.000.000. Harga tiket ini belum termasuk pajak sebesar 15% dan biaya admin sebesar 5%.
Sebagai tambahan informasi, CAT 1 dan 2 adalah area untuk penonton berdiri. Kategori ini akan menggunakan Queueing Number (QN) untuk mempermudah antrean masuk ke dalam area konser. Sementara CAT 3, 4, dan 5 adalah area untuk penonton duduk yang diberi nomor kursi.
Untuk denah posisinya, tentu saja kategori CAT 1 akan berada di paling depan dan dekat dengan panggung. CAT 2 kemudian menyusul di belakangnya, yang lalu diikuti oleh CAT 3, 4B, dan 5B. Untuk 4A dan 4C serta 5A dan 5C akan berada di sayap kanan dan kiri.
Penjualan tiket bakal dibuka mulai 19 Desember 2022 pukul 14.00 WIB di www.arcticmonkeysjakarta.com dan tiket.com.
Buat kamu penggemar Arctic Monkeys yang ingin nonton konser ini, jangan lupa sisihkan tabunganmu mulai sekarang sebelum penjualan tiketnya dimulai!
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Kawasan Jakarta Utara Dinilai Masih Banyak Dilirik buat Investasi, Ini Sederet Alasannya!
-
Harga Emas Pegadaian Tembus Rp 2 Juta, Warga Berbondong-bondong Beli Emas
-
Jelang Kedatangan Bhikkhu Thudong ke Jakarta, DPRD DKI: Wisata Religi Harus Kita Dukung
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Resmi! Bintang Voli Dunia Jordan Thompson Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?