Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Fitri Suciati
Wonyoung IVE (kiri) dan Leeseo IVE (kanan).[Twitter/Koreaboo]

Wonyoung dan Leeseo IVE baru-baru ini mendapatkan kritikan dari warganet karena penampilan lagu 'Strawberry Moon' milik IU yang mereka bawakan di ajang festival musik 'MBC Gayo Daejejeon 2022' diketahui lip sync

Mengutip dari Allkpop pada Senin (2/1/2023), warganet berkumpul di komunitas online untuk membicarakan penampilan cover lagu 'Strawberry Moon' yang dibawakan oleh Wonyoung dan Leeseo IVE di ajang 'MBC Gayo Daejejeon 2022' secara lip sync. Padahal keduanya hanya duduk tanpa melakukan gerakan koreografi. 

Secara detail warganet menunjukkan bahwa Wonyoung dan Leeseo menggunakan rekaman suara lama dari cover lagu 'Strawberry Moon' yang pernah mereka unggah di kanal YouTube IVE. 

Meskipun tak jarang idola K-Pop melakukan lip sync untuk penampilan mereka dengan lagu yang membutuhkan koreografi yang intens, para warganet mengungkapkan kekesalan mereka pada kenyataan bahwa kedua member IVE tersebut menggunakan rekaman audio lama untuk penampilan mereka. 

Seorang warganet juga mengunggah bukti kedua klip penampilan Wonyoung dan Leeseo saat membawakan lagu 'Strawberry Moon' di ajang 'MBC Gayo Daejejeon 2022' dan membandingkannya dengan klip cover lama dari lagu tersebut yang mereka unggah di kanal YouTube IVE. Untuk menonton video silakan klik link berikut ini. LINK

Beberapa warganet memberikan pembelaan kepada keduanya, karena mereka tak memilki banyak waktu untuk mempersiapkan penampilan baru dan berlatih karena IVE memiliki jadwal yang padat. 

BACA JUGA: Selvi Ananda Kepergok Pakai Hp Android Bikin Warganet Salfok: di Era Gempuran iPhone

Namun, tak sedikit juga warganet yang mengkritik mereka karena hal tersebut. Berikut di antaranya.

"Mereka bahkan melakukan lip sync tanpa usaha apa pun. Aku benar-benar terkejut saat menonton penampilan mereka bersama keluargaku," komentar salah satu warganet. 

"Menggunakan rekaman audio lama yang sudah diunggah di kanal YouTube mereka adalah hal yang keterlaluan," imbuh warganet lainnya. 

"Lip sync juga membutuhkan usaha, tetapi penampilan mereka benar-benar tidak nyaman untuk dilihat," ungkap salah satu warganet. 

"Keduanya tampak seperti sedang berlomba siapa yang terlihat lebih cantik di layar," komentar warganet lainnya.

Dan masih banyak lagi kritikan warganet kepada penampilan kedua member IVE tersebut saat membawakan cover lagu 'Strawberry Moon' di ajang 'MBC Gayo Daejejeon 2022'. Bagaimana menurutmu?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Fitri Suciati