Grup wanita papan atas asal Korea Selatan, BLACKPINK, berhasil mencetak sejarah baru pada musik K-pop.
Melalui unggahan pada tanggal 4 Januari 2023, akun Twitter resmi YG Entertainment (@ygent_official) mengumumkan perolehan angka 2 miliar dalam penayangan Video Musik BLACKPINK berjudul 'Ddu-du Ddu-du'.
Tidak hanya itu, YG Entertainment selaku agensi yang menaungi BLACKPINK juga menyampaikan rasa terima kasih kepada BLINK, sapaan untuk penggemar BLACKPINK di seluruh dunia.
BACA JUGA: Ekspresi Wajah Reino Barack saat Berikan Syahrini Crepes Jadi Sorotan, Netizen: Pasti Lupa Edit Foto
Perolehan tersebut menjadikan BLACKPINK sebagai grup Kpop pertama yang berhasil mencapai 2 miliar penonton pada penayangan musik video. Perolehan ini patut untuk disandingkan dengan prestasi yang juga diraih solois legenda Korea Selatan, PSY, yang berhasil memperoleh penayangan 4 miliar dalam musik video berjudul 'Gangnam Style'.
Diketahui musik video Ddu-du Ddu-du telah tayang di kanal YouTube resmi BLACKPINK sejak tanggal 15 Juni 2018 silam. Lagu Ddu-du Ddu-du sendiri merupakan bagian dari album BLACKPINK In Your Area, bersamaan dengan lagu BLACKPINK lainnya, seperti Boombayah, Whistle, Playing with Fire, Stay, As If It's Your Last, Forever Young, Really, dan See U Later.
Album BLACKPINK In Your Area merupakan album kompilasi BLACKPINK yang dirilis pada pada tanggal 23 November 2018 oleh YGEX, label rekaman Jepang yang berpusat di Tokyo.
Saat ini, grup yang beranggotakan Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose ini sedang disibukkan dengan jadwal tur dunia. Setelah menyelesaikan tur Amerika dan Eropa pada Desember tahun lalu, mereka kembali dijadwalkan untuk menyapa penggemarnya di Asia dan Australia pada tahun ini.
Tur Asia akan dimulai dengan kota Bangkok sebagai pembuka sekaligus pemberhentian pertama mereka dalam rangkaian tur Asia yang akan diselenggarakan pada 7 Januari mendatang. Indonesia juga turut masuk ke dalam daftar negara yang akan dikunjungi BLACKPINK pada bulan Maret di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Tercatat per hari ini (4/1/2023), sekitar pukul 17.30, jumlah penayangan musik video Ddu-du Ddu-du sudah mencapai 2.000.456.457 penonton dan masih akan terus bertambah.
BACA JUGA: 'Mau Jadi Cewek Jujur' Denise Chariesta Ogah Dikasih Tahta Ini Sama Nikita Mirzani
Kalian sudah menonton MV grup Kpop dengan penonton terbanyak ini, belum? Yuk kita tonton bersama!
Baca Juga
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
-
Adu Strategi dan Kata, 4 Drama Korea Bertema Negosiasi yang Wajib Ditonton
-
4 Ide Outfit Hangout ala Megawati Hangestri, Anti Ribet dan Tetap On Point!
Artikel Terkait
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?