Kabar Venna Melinda mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh suaminya, Ferry Irawan membuat publik emosi. Netizen meminta Verrel Bramasta sebagai anak pertama Venna Melinda untuk mengambil sikap tegas terkait masalah yang menimpa sang mama.
Verrel yang memiliki tubuh atletis dan berotot diminta netizen untuk digunakan membalas KDRT yang dilakukan Ferry Irawan ke Venna Melinda. Permintaan netizen tersebut dituliskan langsung oleh mereka di dalam kolom komentar unggahan foto terbaru Verrel Bramasta.
BACA JUGA: Disko Bareng Sabda Ahessa, Penampilan Wulan Guritno Jadi Omongan
"Boleh dong sekali kali dibuktikan hasil gedein otot luh bro ke Ferry Irawan jan cuma fotonya doang yang diposting," komentar seorang netizen.
"Kami menunggu pukulan balasannya buat Ferry Irawan dari Kak Varrel, kami dukung!" imbuh yang lain.
"Verrel hajar balik aja yg udh bikin ibumu berdarah-darah parah sih sampe berdarah gitu," timpal yang lain.
Sementara itu, netizen pun meminta supaya Verrel tetap mendampingi Venna Melinda menegakkan keadilan untuk kasus KDRT tersebut. Netizen berharap pelaku KDRT pada Venna Melinda dihukum seberat-beratnya.
"Jangan ada kata kasihan Verrel! Hukum harus seberat-beratnya," ujar netizen.
"Jangan pernah ada kata cabut laporan, bungkus tuh yg mukulin, masukin kandang biar merasakan enak di hotel prodeo," tandas lainnya.
BACA JUGA: Alami KDRT, Venna Melinda Pernah Ungkap Tabiat Kasar Ferry Irawan Soal Urusan Ranjang
Verrel Bramasta sendiri pernah adu tinju melawan sahabatnya, Enrique di sebuah program malam di salah satu televisi swasta. Enrique memiliki postur badan sama berototnya dengan Verrel Bramasta.
Lawan yang imbang untuk Verrel Bramasta kala itu sebab mereka diketahui sama-sama rajin olahraga di pusat kebugaran. Verrel berhasil memenangkan duel tinju lawan Enrique.
Tak heran apabila kini netizen menantang Verrel untuk membuktikan kekuatan ototnya lagi dengan lawan orang yang sudah melukai sang mama, Venna Melinda.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman
Artikel Terkait
Entertainment
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Aurelie Moeremans Buka Pengalaman Grooming di Usia Remaja Lewat Buku Memoar
-
Menuju 5 Tahun, Kouji Miura Sebut Akhir Cerita Manga Blue Box Kian Dekat
-
Profil Milo Manheim, Pemeran Flynn Rider di Tangled Live Action
Terkini
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman
-
Tikno dan Bengkel yang Ia Takuti Seumur Hidup
-
Kesurupan Massal di Malam Upacara Api Unggun