BLACKPINK kembali cetak sejarah baru dengan menjadi artis K-Pop pertama yang akan tampil sebagai headliner di salah satu festival musik terbesar di dunia dan paling populer di Amerika Serikat, Coachella!
BACA JUGA: Duh Sedih, Perusahaan Sepatu Ternama Ini Tawarkan Resign Sukarela 1.600 Pekerja
Mengutip dari laman Soompi, Rabu, (11/01) waktu setempat, festival musik terkenal Amerika Serikat, Coachella, secara resmi mengungkap lineup bertabur bintang untuk tahun 2023. Terungkap bahwa BLACKPINK, Bad Bunny, dan Frank Ocean terpilih sebagai penampil utama.
Ini menjadi kali kedua girl group asuhan YG Entertainment tersebut tampil di Coachella. Sebelumnya, BLACKPINK telah tampil di Coachella pada tahun 2019 dan kali ini akan menandai pertama kalinya mereka tampil sebagai penampil utama—serta menjadikan mereka artis K-Pop pertama yang terpilih menjadi penampil utama festival tersebut.
Dengan ini, BLACKPINK bergabung dengan sejumlah artis wanita terkenal lainnya, seperti Beyoncé, Lady Gaga, Ariana Grande, Björk, dan Billie Eilish sebagai satu-satunya artis wanita yang menjadi headliner di Coachella.
Sedikit informasi, pada tahun 2019 BLACKPINK tampil sebagai pengisi acara di festival musik, Coachella. Girl group beranggotakan Jisoo, Jennie, Rosé, dan Lisa ini tampil di hari Sabtu, 13 April 2019 waktu setempat. Untuk penampilan perdananya tersebut, BLACKPINK sukses meraih gelar sebagai girl group K-Pop pertama yang tampil di Coachella.
Sementara itu, untuk musisi Korea pertama yang tampil di Coachella adalah senior satu agensi mereka, Epik High yang tampil sebagai pengisi acara di tahun 2016.
BACA JUGA: Kabar Buruk dari Bank Dunia soal Resesi: Belum Pernah Terjadi Selama Lebih dari 80 Tahun
Di perhelatan fesival Coachella, BLACKPINK sukses menggebrak panggung dan menghibur para penonton yang hadir dengan membawakan total sebanyak 13 buah lagu. Lagu-lagu populer, seperti "DDU-DU-DDU-DU," "BOOMBAYAH," "Kill This Love," hingga lagu kolaborasi bersama Dua Lipa bertajuk "Kiss And Make Up" juga turut dibawakan, lho!
Tidak hanya menyuguhkan penampilan grup, sebagai satu-satunya anggota yang telah melangsungkan debut solonya saat itu, Jennie tampil mempesona dengan membawakan lagu andalan bertajuk "SOLO."
Tidak hanya sebagai penampil, BLACKPINK juga kadapatan menonton penampilan artis lainnya di festival Coachella tahun 2019. Para anggota BLACKPINK tampak bersenang-senang menikmati penampilan artis lainnya yang sedang tampil diatas panggung.
Untuk Coachella tahun 2023 ini, para penggemar pun merasa antusias dan tidak sabar menantikan penampilan dari BLACKPINK. Tidak hanya penggemar BLACKPINK saja, para netizen juga mengaku penasaran dengan lagu apa saja yang akan dibawakan, serta interaksi mereka dengan artis lainnya.
Sementara itu, BLACKPINK dijadwalkan tampil pada hari Sabtu di tanggal 15 & 22 April 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Makin Panas, Kapal Buatan China Bakal Dikenakan Tarif Tinggi Oleh Trump
-
Far East Music City Umumkan Penjualan Tiket Kang Daniel, EXID & Olivia Marsh di Indonesia!
-
Sri Mulyani Jalin Komunikasi Intens dengan Dubes AS Soal Tarif Resiprokal
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Entertainment
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
Terkini
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana