Girl group NewJeans mengumumkan di akun Twitter resminya jika lagu anyarnya yang berjudul 'Ditto' berhasil mendapatkan 100 juta streaming di platform musik Spotify.
Congratulations! 'Ditto' hits 100,000,000 Streams on Spotify !" (Selamat! 'Ditto' mencapai 100.000.000 Streaming di Spotify"). Demikian cuitan dari akun resmi NewJeans tersebut.
Lagu 'Ditto' baru dirilis sekitar satu bulan lalu namun kehadirannya cukup membawa banyak penggemar yang menyukai dan kerap mendengarkan lagunya tersebut pada platform musik Spotify.
Seperti yang diketahui bahwa Spotify adalah salah satu platform musik yang digunakan hampir di seluruh dunia. Platform musik tersebut secara resmi mengumumkan bahwa lagu 'Ditto' tembus 100 juta streaming pada 20 Januari 2023.
BACA JUGA: Siap Konser di Jakarta, ITZY Janji Suguhkan Performa Spesial
Girl group yang baru saja debut Juli 2022 lalu beranggotakan 5 orang, mereka adalah Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein berhasil membawakan lagu 'Ditto' hingga mendapatkan banyak perhatian pendengar musik di beberapa platform musik ternama, tidak hanya itu saja bahkan lagu 'Ditto' juga masuk dalam Hot 100 Billboard.
"Selamat, @NewJeans_Twt! Minggu Ini grup ini debut di #Hot100 untuk pertama kalinya dengan kesuksesan besar mereka, "Ditto." Tulis akun resmi @billboard pada 19 Januari lalu.
Tentu saja hal tersebut membuat 'bunnies" sebutan untuk fans dari NewJeans menjadi bangga akan pretasi yang ditorehkan oleh girl group tersebut.
Banyak sekali dukungan dan komentar positif untuk girl group pelantun lagu 'Attention' dan 'Hype Boy' tersebut.
"Selamat! Baby bunnies selalu ada di sisimu," komen seorang netizen
"Kalian layak mendapatkannya! Lagu itu sangat luar biasa, dan saya yakin kalian butuh usaha dan kerja keras untuk mendapatkan itu, selamat!," ujar seorang penggemar.
"Otw dengerin ditto biar 100.000.001 streams," sambung salah satu akun.
BACA JUGA: Kelewat Heboh Saat Joget, Anting Bunda Corla Nyangkut di Gigi
"Omg bidadari bidadari ini keren sekaliii, congrats sweety," komentar netizen lainnya.
Lagu 'Ditto' tersebut memang layak mendapatkan predikat sebagai salah satu lagu yang paling banyak didengarkan, dengan lirik yang mudah diikuti serta irama yang easy listening membuat lagu ini semakin laris manis di kalangan pendengar musik Kpop.
Hingga berita ini diturunkan, postingan NewJeans mengenai prestasinya di platform spotify itu telah mendapatkan lebih dari 28 ribu like dan diretweet lebih dari 6 ribu kali. Lalu apa tanggapan kalian bunnies?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Brand Lokal True to Skin Optimalkan Shopee Live dengan 52% Kontribusi Penjualan dari Live Streaming
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Kasus Aduan Hanni Newjeans Soal Bullying di Tempat Kerja Tak Diproses, Ini Alasannya
-
Nonton Indonesia vs Arab Saudi, Prabowo Diduga Tertipu Live Streaming Game PES di YouTube
-
Dinilai Bukan Karyawan, Kasus Dugaan Intimidasi Hanni NewJeans Ditutup
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam