Drama Korea terbaru yang dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Kim Young Kwang baru saja merilis poster terbaru dan mengeluarkan teaser untuk menambah rasa penasaran para penggemar.
Mengutip dari Soompi pada Jumat (27/1/2023), drama Korea 'Call It Love' menceritakan hubungan asmara yang sentimental antara dua orang insan yang tak seharusnya dipertemukan.
Lee Sung Kyung berperan sebagai karakter Shim Woo Joo, seorang wanita yang penuh keberanian dan bertekad untuk melakukan balas dendam, meskipun hal tersebut tidak cocok dengan sifat dan hati nuraninya.
BACA JUGA: Kondisi Terkini Kamar Bu Eny usai Direnovasi, Jadi Lebih Nyaman dengan Nuansa Merah Muda
Sementara itu, Kim Young Kwang memerankan karakter Han Dong Jin, seorang pria yang terlalu malang untuk menjadi target balas dendam dari Shim Woo Joo.
Selain menampilkan dua pemeran utama Lee Sung Kyung dan Kim Young Kwang, 'Call It Love' juga menghadirkan beberapa pemain lainnya seperti Sung Joon, Hani, dan Kim Ye Won.
Poster karakter utama 'Call It Love'
Dalam poster terbaru yang dibagikan oleh tim produksi, menampakkan kelima karakter utama dalam drama tersebut dalam pose yang nyaman. Kelima karakter memiliki senyum yang cerah di wajah mereka.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Serial Fantasi untuk Temani Akhir Pekan, Seru Banget Lho!
Caption di dalam poster mengatakan, "Ketika cinta dan kehidupan tak sejalan dengan keinginan kita," tertulis di bagian atas poster, memberikan gambaran sentimental kepada para pemirsa mengenai kisah seperti apa yang akan terjalin di antara kelima pemeran utama dalam drama ini.
Sementara itu, dalam teaser terbaru yang juga telah dirilis, dimulai dengan narasi berbunyi, "Seorang gadis yang bahkan mengambil sepatunya kembali setelah dicuri telah kehilangan rumahnya sendiri."
Cuplikan adegan dalam teaser kemudian menunjukkan karakter Shim Woo Joo saat ia memutuskan untuk melakukan balas dendam. Cuplikan karakter Han Dong Jin, yang akan menjadi target balas dendam Shim Woo Joo juga ditampilkan secara sekilas dalam teaser kali ini.
Para penggemar pastinya sudah tidak sabar untuk menyaksikan bagaimana jalinan asmara antara kedua pemeran utama berlangsung, yang didasari dengan motif balas dendam pada awalnya.
Drama Korea 'Call It Love' rencananya akan ditayangkan mulai tanggal 22 Februari 2023 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Lawan Allday Project, aespa Raih Trofi Ke-2 Lagu Dirty Work di M Countdown
-
Snowy Summer oleh Close Your Eyes: Serunya Main Salju di Juli yang Panas
-
Usung Beragam Genre, Intip Detail 4 Lagu B-side di Album WayV Bertajuk Big Bands
-
Everglow oleh NOWZ: Tekad untuk Bangkit dan Bersinar di Situasi Tersulit
-
Kawaii (Prod. Gen Hoshino) oleh Le Sserafim: Keimutan yang Taklukkan Dunia
Artikel Terkait
-
Setelah Vakum 5 Tahun, Jang Geun Seok Kembali Hadir Dalam The Bait
-
Lee Da In Dikonfirmasi Bergabung dengan Namgoong Min dalam Drama Korea Lovers
-
7 Drama Korea yang Tayang Februari 2023, Lee Je Hoon Kembali Beraksi di 'Taxi Driver 2'
-
6 Judul Drama Korea Terbaru di 2023 yang Dibintangi Pemeran The Glory
-
7 Drama Korea Tayang Bulan Februari 2023, Taxi Driver Bakal Hadir dengan Episode Baru
Entertainment
-
5 Drachin Tayang Juli 2025, Ada Drama Reuni Zhao Jinmai dan Zhang Linghe
-
Jelang Syuting, Guy Ritchie Mundur dari Posisi Sutradara Film Road House 2
-
4 Rekomendasi Film Indonesia Garapan Yandy Laurens, Yakin Skip?
-
Matilda Lutz Unjuk Aksi Brutal di Film Red Sonja, Intip Trailer Perdananya
-
Film Kelima Live Action Kingdom Dikonfirmasi, Siap Tayang Musim Panas 2026
Terkini
-
Ulasan Novel The Castle Karya Kafka: Potret Dingin Birokrasi yang Membungkam
-
Gaet Lucas Gama, Persik Kediri Komitmen Perbaiki Kesalahan di Musim Kemarin
-
Gak Perlu Cemas Lagi! 4 Rekomendasi Pelembap Aman untuk Skin Barrier Bumil dan Busui
-
Review Film Fox Hunt: Kisah Nyata Penipuan 17,4 Miliar yang Penuh Aksi!
-
BPJS Kesehatan Pangkas 21 Layanan: Efisiensi Anggaran atau Eliminasi Hak Rakyat?