Boy group NCT 127 akhirnya sukses menyelesaikan rangkaian konser tur dunia kedua 'Neo City: The Link' dengan menggelar konser terakhir di kota Meksiko pada tanggal 28 Januari 2023 waktu setempat.
Sukses menggelar konser selama lebih dari satu tahun sejak dimulainya 'Neo City: The Link' pada bulan Desember 2021 lalu, NCT 127 pun membagikan foto keseruan konser terakhir mereka di Meksiko melalui sejumlah akun media sosial.
Mengutip dari akun Twitter official NCT 127, pada Minggu (29/1/2023), Taeyong selaku leader dari NCT 127 mewakili kedelapan member lainnya untuk mengucapkan terima kasih atas dukungan para penggemar di seluruh dunia atas suksesnya rangkaian konser tur dunia kedua mereka kali ini.
BACA JUGA: Ivan Gunawan Sedih Tahu Mikha Tambayong Nikah Pakai Gaun Pengantin Ibunya
"Meksiko dipenuhi banyak cinta. Aku pikir kami sangat bahagia hari ini karena kalian semua tampak sangat bahagia. Hari ini adalah hari terakhir konser 'Neo City: The Link', dan aku ingin mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar yang sudah datang dan memberikan cintanya kepada konser kami," ungkap Taeyong.
Selain itu, Taeyong juga berjanji kepada para penggemar bahwa NCT 127 akan kembali lagi menyapa mereka dengan penampilan keren dari sembilan member.
"Kami akan segera kembali dengan sembilan member yang keren dan sehat. Kami mencintai kalian semua, Czennies. Terima kasih karena selalu memberikan cinta dan dukungan yang lebih dari apa yang kami berikan kepada kalian," tutup Taeyong.
Para penggemar juga membanjiri kolom komentar dengan ucapan rasa terima kasih kepada seluruh member NCT 127 yang telah memberikan penampilan terbaik mereka kepada para penggemar selama konser berlangsung.
"Kalian semua telah menampilkan yang tebaik. Terima kasih atas kerja keras kalian selama ini. Semangat untuk comeback 'Ay-Yo'!" ungkap salah satu penggemar.
"Terima kasih banyak untuk semua pihak yang telah membuat konser ini terjadi. Untuk kerja keras kalian. Aku sangat bangga pada kalian, dan aku sangat senang bisa melihat kalian secara langsung," komentar penggemar yang lain.
BACA JUGA: Unggah Foto Baby L, Rizky Billar Sindir Haters: Mana yang Bilang Muka Lesti Kayak Tertekan?
"Kalian telah bekerja kerasa, dan kami sangat bangga kepada kalian. Semoga proyek ke depannya bejalan dengan lancar," imbuh penggemar yang lain.
"Selamat telah menyelesaikan konser kalian. Terima kasih atas kerja kerasnya. Jangan lupa untuk istirahat yang cukup, dan mari bertemu di kesempatan selanjutnya," ujar salah satu penggemar.
Sementara itu, usai menutup laga konser terakhir 'Neo City: The Link' di Meksiko, NCT 127 akan segera melakukan comeback repackage full album keempat 'Ay-Yo' pada 30 Januari 2023.
Baca Juga
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
Artikel Terkait
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Prediksi Setlist Konser J-Hope di Jakarta, Ada Lagu-Lagu BTS
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Gelar Konser di Stadion Madya GBK, DAY6 Bakal Sapa Fans dengan Kereta
-
MY FIRST STORY - Siap Gelar Konser Perdana di Indonesia di Tennis Indoor Senayan
Entertainment
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Raih Nobel Sastra 2024, Han Kang Siap Rilis Buku Baru 'Light and Thread'
-
Produksi Serial Prekuel Pacific Rim Dilanjutkan dan Tayang di Prime Video
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
Terkini
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
-
Review Film Pengepungan di Bukit Duri: Tamparan Emosional dan Jerit Sosial
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Review Sinners: Bukan Film Soal Vampir Doang
-
Novel Petualangan ke Tiga Negara: Perjalanan Edukasi yang Sarat Pengetahuan