Ardhito Pramono mendadak pingsan saat manggung di sebuah konser. Video detik-detik yang merekam momen Ardhito Pramono pingsan viral di media sosial.
Salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @lambegosiip pada Minggu (12/02/2023). Dalam rekaman video singkat tersebut memperlihatkan Ardhito Pramono telah menyelesaikan lagu terakhir yang dibawakannya saat manggung.
BACA JUGA: Syahrini Temani Suami Potong Rambut, Ekspresi Reino Barack Jadi Omongan
Ia tampak berjabat tangan dengan beberapa pria yang naik ke atas panggung. Tiba-tiba Ardhito Pramono memegangi lututnya seperti menahan sakit.
Pelantun lagu Bitterlove ini kemudian jatuh pingsan ke samping. Sejumlah kru datang untuk menggotong tubuh Ardhito Pramono.
Menurut pengakuan dari salah satu penonton yang merekam video ini, Ardhito sejak pertama tampil sudah terlihat lemas tetapi tetap profesional.
"Ardhito totalitas x habis selesai semua lagu meskipun dari awal udah lemas tetap aja nyanyi (emoji hati merah dan wajah berkaca-kaca," tulisan dalam video.
"Habis aa Ditto salaman pingsan," lanjutnya.
BACA JUGA: Hengkang dari Ikatan Cinta, Amanda Manopo Ungkap Alasannya: Mau Apa Lagi?
Ardhito Pramono yang sudah membaik kondisinya memberikan kabar mengenai insiden tersebut. Sebelumnya, ia mengucapkan terima kasih serta memohon maaf karena sudah membuat orang banyak mengkhawatirkannya.
“Terima kasih teman-teman.. keadaan saya membaik pasca semalam, Maaf membuat teman-teman semua khawatir,” tulis Ardhito pada instastory-nya, Minggu (12/02/2023).
Ia menjelaskan mengenai penyebab dirinya bisa jatuh pingsan saat manggung. Rupanya Ardhito mengidap penyakit maag akut.
Penyakit ini menjadi penyebab dirinya bisa pingsan ketika manggung. Ardhito juga membeberkan kebiasaan buruknya sehingga bisa mengidap penyakit maag.
"Ternyata selama ini saya mengidap penyakit maag akut yang membuat insiden yang kurang mengenakan semalam," ungkapnya.
"Jam makan berantakan, kurang tidur dan istirahar, sekali lagi tolong jaga kesehatan," pungkas Ardhito Pramono.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
Artikel Terkait
-
Kehidupan Lina Mukherjee Selama di Penjara, Duit Ratusan Juta Rupiah Sampai Ludes
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Nia Ramadhani Spill Uang Jajan Anak di Sekolah, Nominalnya Disorot Netizen: Murah Lho Itu
-
Profil Mega Aulia, Mantan Artis yang Tolak Sinetronnya Ditayangkan Ulang
-
Adu LHKPN Pasutri Artis Jadi Anggota DPR, Ahmad Dhani - Mulan Jameela Paling Kaya?
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?