Boy group NCT Dream baru-baru ini duduk dan melakukan wawancara bersama salah satu program entertainment di Jepang 'Mezamashi TV Entertainment Pick Up'.
Dalam kesempatan tersebut, mereka membahas banyak hal, mulai dari debut single album Jepang NCT Dream bertajuk 'Best Friend Ever' yang dirilis pada tanggal 8 Februari 2023 kemarin. Hingga kesuksesan konser dome pertama mereka di Jepang pada tanggal 17-19 Februari 2023 lalu.
Ketika membahas debut single album bertajuk 'Best Friend Ever', sang pembawa acara pun menanyakan kepada Mark dan kawan-kawan definisi 'Sahabat' menurut mereka.
Mengutip dari akun Instagram @nct_vibe pada Selasa (21/2/2023), Renjun secara singkat menjawab jika definisi sahabat itu adalah penggemar mereka.
"Aku pikir sahabat itu Czennies (fans NCT)," ujar Renjun.
Sang pembawa acara kemudian kembali menanyakan apakah menurut mereka para member NCT Dream juga termasuk sahabat/ teman baik?
Mendengar pertanyaan tersebut, Chenle dengan percaya diri menjawabnya dengan 'Tidak'.
Tidak sampai di situ, Renjun menjelaskan lebih bahwa hubungan pertemanan member NCT Dream hanya sebatas akrab di depan kamera saja.
BACA JUGA: Daus Mini Ancam Penjarakan Shelvie Hana Jika Masih Ngotot Rebut Anak
"Persahabatan kita akur saat kemera sedang menyala saja. Begitu kamera mati kita hanya saling menyapa dan berpisah," sahut Renjun.
Tentu saja jawaban Renjun membuat member yang lain tertawa. Terutama Haechan yang dengan tegas menyampaikan bahwa hubungan mereka tidak seperti yang Renjun katakan. Jeno juga menyampaikan bahwa mereka hanya bercanda dengan jawaban tersebut.
Nyatanya, ketujuh member NCT Dream memiliki persahabatan yang dekat dan hubungan yang sangat erat seperti keluarga. Mereka juga sering bercanda dan menjahili satu sama lain.
Tak heran, para penggemar ikut tertawa saat melihat cuplikan video tentang Renjun yang menjawab hubungan member NCT Dream hanya dekat di depan kamera saja.
"Mereka menjawab seperti ini karena justru mereka sudah deket banget," ungkap salah satu penggemar.
"Hehehe ... hubungan mereka sebatas kerjasama saja," imbuh penggemar lainnya.
"Kalau beneran seperti itu hubungan mereka, mereka tidak mungkin ngomong seperti ini di depan publik. Itu karena mereka sudah bestie banget, jadi ngomong seperti ini," ujar penggemar lainnya.
"Dreamies emang suka kadang-kadang kalau menjawab pertanyaan," seru penggemar lainnya.
Sementara itu, NCT Dream akan melanjutkan rangkaian konser 'The Dream Show 2: In A Dream' dengan mengunjungi Jakarta, Bangkok, dan Hong Kong bulan Maret mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
P1Harmony Unjuk Rasa Percaya Diri yang Meluap-luap di Lagu Terbaru 'DUH!'
-
Chuu 'Back in town' Curahan Hati saat Bertemu Kembali dengan Cinta Pertama
-
Dark dan Sensual, Red Velvet Irene & Seulgi Rilis Jadwal Teaser Album TILT
-
Skip Jakarta, Doyoung NCT Umumkan Jadwal Terbaru Konser 'Doors' di Asia
-
Kiss of Life 'Live, Love, Laugh' Pesan untuk Menghargai Momen dalam Hidup
Artikel Terkait
-
Inspirasi dari Maudy Ayunda Soal Teknologi Jadi Sahabat Terbaik Siswa dalam Belajar
-
Masuk Era Baru, NCT Dream Umumkan Comeback hingga Konser di Bulan Juli
-
Ini Kisi-kisi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Tahap 1
-
Kisah Sahabat Nabi yang Jasadnya Utuh Berkat Puasa, Sosok Abu Thalhah Al Anshari
-
Kisah Sahabat Nabi yang Pingsan saat Puasa Ramadhan dan Hidayah Qais bin Shirmah
Entertainment
-
P1Harmony Unjuk Rasa Percaya Diri yang Meluap-luap di Lagu Terbaru 'DUH!'
-
I.N Stray Kids Ditunjuk Jadi Duta Global Merek Perhiasan Mewah Damiani
-
Momen Maxime Bouttier Lantunkan Doa sambil Pegang Kepala Luna Maya usai Prosesi Akad Nikah
-
Ada Nam Goong Min, Drakor Our Movie Rilis Foto Pembacaan Naskah
-
Nam Tae Hyun Kembali Tersandung Kasus DUI saat Masih Jalani Masa Percobaan
Terkini
-
Bakal Berlangsung Sengit! Ada 3 Alasan Mengapa Indonesia Harus Kalahkan China di Bulan Juni Nanti
-
4 Ampoule Ginseng Terbaik Asal Korea, Rahasia Anti-Aging yang Sudah Teruji
-
Chuu 'Back in town' Curahan Hati saat Bertemu Kembali dengan Cinta Pertama
-
5 Karakter Utama Anggota Goodvengers dalam Drama Korea Good Boy
-
AI Masuk ke Kurikulum, Peluang atau Masalah?