Bagi kamu penggemar reality show Korea, jangan lewatkan untuk menonton tayangan baru tvN berjudul Jinny’s Kitchen atau dikenal juga Seo Jin’s. Reality show garapan Na PD ini dijamin akan membuatmu terhibur. Jinny’s Kitchen yang dibintangi Lee Seo Jin, Jung Yu Mi, Park Seo Joon, Choi Woo Shik, dan V BTS ini merupakan serial Korea pertama tanpa naskah.
Jinny’s Kitchen sendiri merupakan spin off dari reality show terkenal Youn’s Kitchen yang juga mengangkat tema seputar kuliner Korea. Mengambil latar di Bacalar, Meksiko kali ini Lee Seo Jin akan bertindak sebagai CEO atau pemilik restoran di Jinny’s Kitchen.
Sinopsis Jinny’s Kitchen
Produser Na PD akan membawa penonton merasakan pengalaman seru Lee Seo Jin Cs dalam mengelola restoran Korea di sebuah kota kecil yang indah di Meksiko. Lee Seo Jin akan memimpin timnya untuk menyajikan jajanan kaki lima Korea yang lezat seperti tteokbokki hingga gimbab dan memperkenalkannya ke masyarakat Meksiko.
Jung Yu Mi berperan sebagai eksekutif baru di Jinny’s Kitchen. Park Seo Joon menempati jabatan sebagai kepala dapur baru yang bertanggung jawab untuk memastikan semua pesanan dimasak dengan sempurna. Sementara Choi Woo Shik sebagai pekerja magang lama yang baik serta ramah dan ada Kim Taehyung alias V BTS sebagai pekerja magang baru yang ambisius.
BACA JUGA: Tabiat Asli Gen Halilintar Dibongkar Netizen yang Tak Sengaja Papasan, Geni Faruk sampai Minta Maaf
Menariknya, tiga karyawan Jinny's Kitchen yakni Park Seo Joon, Choi Woo Shik, dan V BTS terkenal memiliki hubungan persahabatan yang akrab di dunia nyata. Mereka tergabung dalam sebuah grup pertemanan bernama Wooga Squad. Tentu relasi ketiganya sebagai sahabat sekaligus rekan kerja akan memberikan warna baru di restoran Lee Seo Jin.
Penasaran bagaimana keseruan di balik dapur restoran yang dikelola Lee Seo Jin? Kisah kelima pegawai restoran itu dapat kamu saksikan di Prime Video melalui link di bawah ini. Jinny's Kitchen akan tayang setiap hari Jumat, episode pertamanya telah tayang sejak 24 Februari 2023 lalu. Link streaming klik di SINI.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
5 Fakta Menarik Nam Ji Hyun, Aktris Berbakat Pemeran K-Drama Good Partner
-
3 Karakter Cowok Green Flag di Drama Korea Welcome To Samdalri, Bikin Meleleh!
-
3 Drakor Baru yang Angkat Tema soal Lika-liku Perceraian, Penuh Pesan Moral
-
4 Pesona Shin Eun Soo di 'Twinkling Watermelon', Bicara Pakai Bahasa Isyarat!
-
4 Film Beragam Genre Dibintangi Dwi Sasono di 2023, Terbaru 'Budi Pekerti'
Artikel Terkait
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?