Boy group iKON siap mengawali aktivitas pertama mereka dengan sejumlah rangkaian konser tur dunia.
Usai hengkang dari YG Entertainment beberapa waktu lalu, iKON akan mengawali kegiatan grup di bawah naungan agensi baru dengan menggelar sejumlah tur konser di berbagai belahan dunia.
Mengutip dari akun resmi Twitter iKON GLOBAL iKONIC pada Jum'at (17/3/2023), tepat pukul 00.00 KST, iKON membagikan poster untuk konser tur dunia mereka bertajuk '2023 iKON WORLD TOUR: TAKE OFF'.
BACA JUGA: Tolak Drama Saeguk, Kim Seon Ho Ditawari Peran Baru Bareng Park Gyu Young
Menurut jadwal yang telah dibagikan di dalam poster, iKON akan membuka laga konser tur dunia 'TAKE OFF' dengan menggelar konser di Seoul, Korea Selatan pada tanggal 5 dan 6 Mei 2023, bertempat di Jangchung Arena.
Selanjutnya, iKON akan menyapa seluruh penggemar di dunia dengan mengunjungi Taipei dan Tokyo pada bulan Mei 2023.
Pada bulan Juni 2023, iKON akan bertandang ke Manila, Madrid, Essen, Florence, dan Singapura.
Di bulan Juli mereka akan mengadakan konser di Paris, Osaka, Bangkok, dan Kuala Lumpur.
Selanjutnya, iKON akan menyapa para penggemar di Amerika Serikat dengan mengunjungi sejumlah kota seperti New York, Atlanta, Chicago, Denver, Dallas, dan Los Angeles.
Untuk detail, tanggal pelaksanaan konser, dan venue konser masih akan diumumkan pada postingan selanjutnya.
Para penggemar iKON di seluruh dunia sudah tidak sabar untuk menyambut rangkaian konser tur dunia sang idola dan bertemu dengan mereka secara langsung.
"Aku sudah tidak sabar untuk membeli tiket, dan kapan kalian akan mengumumkan tanggal pelaksanaannya?" ungkap salah satu penggemar.
"Kenapa kalian tidak mengunjungi Vietnam? Banyak sekali iKONIC di Vietnam yang sudah menantikan kedatangan mereka," tulis penggemar yang lain.
"Wah, tidak ada Jakarta, Indonesia ya? Padahal di sini juga banyak iKONIC. Tolong pertimbangkan untuk menambah jadwal di Jakarta," imbuh penggemar yang lain.
BACA JUGA: 3 Fakta The Glory 2, Cha Joo Young Ungkap Fakta Adegan Tanpa Bra yang Jadi Omongan
"Apakah akan ada siaran online untuk konser pembukaan di Seoul? Setidaknya kami penggemar yang tidak ada di negara yang disebut bisa melihat konsernya secara online," komentar penggemar yang lainnya.
"Ini gila sih, kenapa mereka melewatkan Idonesia?" tukas penggemar lainnya.
Sementara itu, iKON dijadwalkan tampil di 'KCON 2023 Thailand' minggu ini, dan 'KCON 2023 Japan' pada bulan Mei.
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
Link Nonton The Heavenly Idol Episode 10 Sub Indo HD, Klik di Sini!
-
Link Nonton Who Are You: School 2015 Sub Indo HD, Tukar Nasib Anak Kembar yang Terpisah
-
Tolak Drama Saeguk, Kim Seon Ho Ditawari Peran Baru Bareng Park Gyu Young
-
Pecinta Drakor Jangan sampai Melewatkan, Inilah 3 Drama Korea Terbaik Tayang Tahun 2023
-
3 Fakta The Glory 2, Cha Joo Young Ungkap Fakta Adegan Tanpa Bra yang Jadi Omongan
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
-
Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan