Setiap orang pasti memiliki ketakutannya masing-masing pada suatu hal. Salah satunya yaitu kecoa. Namun, hal tersebut tampaknya tidak berlaku pada Mikha Tambayong. Dalam video yang diunggah oleh akun @lambegosiip di Instagram, Deva Mahenra mengungkapkan bahwa sang istri tidak merasa takut sama sekali ketika berhadapan dengan kecoa.
Saat ada kecoa yang berkeliaran di rumah mereka, Mikha akan dengan sigap memberantas dan membuang kecoa tersebut.
"Waktu di rumah ada kecoa gitu habis terbang terbang seettt terus dia jatuh ke lantai seeppp. Terus dia (Mikha Tambayong) dengan santainya, dia ngambil tisu terus plek, dibuang ke tempat sampah," ungkap Deva Mahenra.
Namun, hal berbeda terjadi ketika Mikha Tambayong bertemu dengan ayam. Sang artis mengaku begitu takut pada hewan berkaki dua tersebut.
Ia bahkan sampai tidak mau keluar ruangan sewaktu melihat ada ayam di sekitarnya. Saking takutnya, ia melihat ayam seolah seperti melihat hantu.
"Agak aneh ya? Tapi kalau ngelihat ayam, aku keluar dari ruangan aja nggak mau. Kayak dia cuma berapa ratus meter dari aku, aku kayak (ngelihat hantu). Iya. Usir dulu," tutur Mikha Tambayong.
BACA JUGA: Makin Mesra dengan Lesti Kejora Usai Isu KDRT, Rizky Billar Disebut Berubah Demi Baby L?
Pengakuan Mikha Tambayong yang tidak takut pada kecoa, tetapi sangat takut pada ayam ini lantas mendapat beragam tanggapan dari para netizen.
Beberapa dari mereka rupanya juga ada yang memiliki ketakutan yang sama seperti yang dialami oleh Mikha. Sementara netizen lain mengaku lebih memilih ayam daripada harus berhadapan langsung dengan kecoa.
"Tau ga sih kecoa tuh tabiatnya suka nyolot nantangin. Makin lo ganggu makin demen dia deketin. Beda ama ayam. Gue sih fix pilih ayam," komentar salah seorang netizen.
"Mungkin pernah disosor sama ayam baru bertelor jadi trauma, aku juga gak takut sama kecoa, tikus, uler tapi nemu soang di jalan baru denger suaranya udah ancang-ancang dulu," ujar netizen lain.
"Lha sama ma saya. Dunia perunggasan itu lebih menakutkan," kata yang lainnya.
"Penasaran, kalau makan ayam goreng gimana? Apa takut juga," imbuh netizen lain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Cara Membersihkan Noda Kuah Opor di Pakaian, Bisa Pakai Bahan Dapur Ini
-
9 Makanan Lebaran Tinggi Kolesterol, Hindari Jika Tak Ingin Timbul Masalah Kesehatan!
-
Hukum Ayah yang Tidak Mengakui Anaknya Menurut Islam
-
5 Kuliner Khas Blora yang Sayang Dilewatkan, Mulai dari Pincuk Daun Jati hingga Nasi Kobong
-
Sepupu Almarhum Briptu Ghalib Dapat Rekpro, Kapolri Janji Usut Tuntas Penembakan 3 Polisi
Entertainment
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
-
Spider-Man: Brand New Day, Jembatan Multiverse MCU ke Avengers: Doomsday
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
'Yumi's Cells' Kembali dengan Season 3, Kim Go Eun Kembali Memerankan Yumi
Terkini
-
Dari Chic Hingga Edgy, Ini 4 Ide Outfit Hangout ala Beomgyu TXT
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
4 Ide Outfit Nyaman ala Kim Seon Ho, Simple dan Effortless Chic!
-
Perjalanan Menemukan Kebahagiaan dalam Ulasan Novel The Burnout
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam