Agensi hiburan Fantagio yang juga menaungi boy group ASTRO akhirnya akan segera mendebutkan boy group baru.
Mengutip dari Naver pada Rabu (22/3/2023), menurut laporan dari pihak agensi Fantagio, mereka menyampaikan bahwa Fantagio akan mendebutkan boy group baru pada paruh pertama tahun 2023.
"Kami tengah mempersiapkan debut boy group baru pada paruh pertama tahun ini. Tanggal resmi debut akan segera diumumkan setelah dikonfirmasi. Kami meminta dukungan dan antisipasi dari para penggemar," ujar pihak Fantagio.
Untuk saat ini Fantagio menaungi grup seperti ASTRO dan Weki Meki. Setelah debut pada tahun 2016 lalu, ASTRO telah melakukan sejumlah aktivitas baik secara indvidu, unit, maupun solo, dan mengembangkan grup mereka sebagai salah satu sensasi global K-Pop.
Girl group Weki Meki juga menampilkan performa yang solid sebagai sebuah tim yang mampu menjangkau berbagai konsep, mulai dari konsep remaja hingga girl crush.
Selain itu, tiap member dari ASRTRO dan Weki Meki juga aktif dalam berbagai bidang entertainment, meliputi musik, akting, dan dunia hiburan lainnya.
Cha Eun Woo ASTRO yang merupakan wajah utama dari Fantagio dikenal sebagai salah satu ikon K-Pop idol yang serba bisa, di mana ia dikenal sebagai top aktor sekaligus idola K-Pop secara bersamaan.
Fantagio sendiri merupakan perusahaan hiburan komprehensif dan perusahaan manajemen terbesar di Korea yang secara aktif memperluas area bisnisnya, termasuk manajemen, produksi musik, produksi film dan drama, dan bisnis pertunjukan di luar negeri, dan merupakan perusahaan yang terdaftar di KOSDAQ.
Berdasarkan jaringan artis terbesar di Korea, ia bergerak dalam manajemen artis, film dan drama, produksi rekaman, penemuan pendatang baru, dan produksi berbagai konten berkualitas tinggi.
Pengumuman adanya tim boy group baru di bawah naungan Fantagio mengundang antisipasi yang tinggi dari para penggemar. Pasalnya, tujuh tahun setelah ASTRO melakukan debut, Fantagio baru berani merilis boy group baru di bawah naungan mereka.
Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk berkenalan dengan member dari boy group baru keluaran agensi Fantagio. Konsep dan musik apa yang akan mereka usung nantinya juga menjadi salah satu perhatian para penggemar untuk debut boy group baru Fantagio kali ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Chen Ekspresikan Kesepian dan Kerinduan yang Kuat di Teaser MV Broken Party
-
Selamat! NCT Wish Raih Trofi ke-3 Lagu Poppop di Program Music Core
-
Jennie Bandingkan Kerinduan Mendalam dengan Sibuknya Kota dalam Lagu Seoul City
-
Onew 'Mad', Gejolak Cinta Pandangan Pertama hingga Takut Kehilangan si Dia
-
Debut Solo di Jepang, Ten NCT Siap Pra-rilis Mini Album 'Humanity' Hari Ini
Artikel Terkait
-
Sooyoung SNSD Debut di Layar Hollywood Lewat Ballerina, Spin-Off dari Film John Wick
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
-
Debut Solo di Jepang, Ten NCT Siap Pra-rilis Mini Album 'Humanity' Hari Ini
-
SEVENTEEN Umumkan Album Baru dan Tur Dunia untuk Rayakan 10 Tahun Debut
-
Rayakan Debut 10 Tahun, SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Bertajuk Happy Burstday
Entertainment
-
4 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Karma, Yakin Skip?
-
Melesat Cepat, Jumbo Debut 3 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Drama Korea The Haunted Palace Raih Rating Tinggi Minggu Ini, Sudah Nonton?
-
Chen Ekspresikan Kesepian dan Kerinduan yang Kuat di Teaser MV Broken Party
-
Rilis di Netflix, Jo Jung-suk Mainkan Peran Penting di Weak Hero Class 2
Terkini
-
Anti-Boring! 4 Kombinasi Beanie ala Bona WJSN untuk Tampilan Kasual
-
Review Novel Out of My Dreams, Hadirkan Suara Difabel di Tengah Cerita Petualangan
-
Klasemen BRI Liga 1 usai Persib Bandung Pesta Gol, PSS Sleman Bakal Terdegradasi?
-
Menyoroti Perdebatan Urgensi Acara Wisuda TK-SMA: Menggeser Prioritas?
-
Ulasan Webtoon Her Secret!: Melihat Sisi Gelap Dunia Hiburan Korea Selatan