Ditengah isu miring yang menimpa Alshad Ahmad, Tiara Andini tetap mencoba profesional dalam menjalani rutinitasnya sebagai penyanyi.
Jebolan Indonesian Idol ini pun tetap tampil maksimal dalam berbagai kesempatan. Dari panggung ke panggung dan dari kota ke kota. Bahkan, videonya saat bernyanyi di Pontianak, Kalimantan Barat ini pun viral di TikTok.
Penyanyi 21 tahun yang saat itu membawakan lagu “Menjadi Dia” terlihat sangat menjiwai dan emosional. Video yang direkam oleh warganet dan diunggah ke media sosial ini pun banjir rasa simpati.
Menurut warganet, Tiara Andini seperti teringat dengan kasus kekasihnya, Alshad Ahmad yang saat ini santer diberitakan tengah bercerai dan memiliki anak dari Nissa Asyifa.
BACA JUGA: Tinggalkan Nissa Asyifa, Alshad Ahmad Diterawang Bakal Nikahi Tiara Andini: Tahun Ini Lebih Serius
Luapan emosi dan pendalaman lagu Tiara Andini ini membuatnya meneteskan air mata saat bernyanyi. Kepiluannya juga benar-benar ikut dirasakan oleh penonton dan warganet.
“Tiara anak baik, semangat ya! Kemarin di Pontianak nahan nangis terus," tulis akun TikTok @/yopinoo yang dikutip pada Minggu (26/3/2023).
Selain penghayatannya saat bernyanyi, warganet juga menilai kalau penampilan Tiara Andini hari itu terlihat berbeda. Dukungan untuk penyanyi kelahiran 23 September ini pun memenuhi kolom komentar.
"Kali ini emosinya keluar," tulis akun Yoon****.
"Serius, ekspresi dia ngeluapin banget, aku liatnya aja nyesek, Ti. Yang sabar ya, Ti, hug away," timpal akun @mera*****.
"Dari hati banget nyanyinya. Sabar, masih ada yang lebih baik kok, Ti," komen akun @panji****.
BACA JUGA: Tiara Andini Resmi Putuskan Alshad Ahmad, Benarkah?
"Keliatan banget emosinya nyanyiin lagu ini. Biasanya powerful juga tapi gak se-emosi yang beneran emosi," imbuh akun @Bewa********.
Hingga berita ini ditulis, Alshad Ahmad belum memberikan klarifikasi terkait masalah yang menimpanya. Sementara dukungan dan simpati terus mengalir untuk Tiara Andini maupun Nissa Asyifa yang dinilai menjadi korban dalam masalah ini.
Sebagai informasi, berita ini bermula dari curhatan Nissa Asyifa di Instagram tentang sosok tidak bertanggung jawab. Warganet pun menilai bahwa Alshad Ahmad menghamili sang mantan mantan tanpa bertanggung jawab.
Namun ternyata, keduanya dikabarkan telah menikah dan bercerai dua bulan setelahnya pada 2022 lalu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
TIOT 'The Long Season': Pengalaman Sepahit Apa Pun Tetap Layak Dikenang
-
Lagu Key SHINee 'Burn': Saat Cinta dan Hubungan Toksik Membakar Seperti Api
-
Bedah Lagu TXT 'Love Language', Komunikasi Cinta Lewat Nada Afro House
-
Investasi Masa Depan: Antara Hidup Cuma Sekali dan Godaan Makan Enak
-
Bedah Lagu AB6IX NVKED: Genre Dance Funky yang Suarakan Keberanian
Artikel Terkait
-
Muncul Sosok Cantik yang Pernah Dekat dengan Alshad Ahmad! Meutia Amanda Seorang Youtuber Budaya Jepang
-
Ahli Tarot Beberkan Nasib Cinta Alshad Ahmad dan Tiara Andiri, Ternyata Akhirnya...
-
Alshad Ahmad Pergi Liburan, Psikolog Beri Komentar Mengenai Tindakan Kekasih Tiara Andini Itu
-
Tiara Andini Keciduk Lakukan Ini ke Kakak Alshad Ahmad, Publik Curiga dari Awal Tahu Polemik Sama Nissa Asyifa
-
Raffi Ahmad Sempat Sentil Gya Sadiqah, Gegara Ikut Campur Urusan Asmara Alshad Ahmad: Kakaknya Ribet
Entertainment
-
Hwang Jung Eum Ditinggal Banyak Brand, Imbas Jadi Pelaku Penggelapan Dana untuk Kripto
-
Jadi Pelatih Tinju, Jamie Foxx Resmi Bergabung di Film Fight for '84
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
Ada Park Ju Hyun, Drama Korea Hunter with a Scalpel Umumkan Jajaran Pemain
Terkini
-
Review Lagu Wide Awake: Ajakan Bertahan Saat Dunia Terasa Sedang Runtuh
-
Kisah Anak Pengungsi dari Suriah dalam Novel The Boys at the Back of The Class
-
Manhwa I Became A Tyrant's Chambermaid: Lika-Liku Komedi Bareng Putra Mahkota
-
Taylor Swift Utarakan Beratnya Hubungan Toxic Melalui Lagu Cruel Summer
-
Jadwal Laga Final Thailand Open 2025, Didominasi Wakil dari Empat Negara