Girl group asuhan SM Entertainment, Red Velvet, akan segera membuka laga konser solo keempat mereka 'R to V' pada tanggal 1 dan 2 April 2023 mendatang.
Jelang satu hari pembukaan konser solo terbaru mereka yang akan dilaksanakan di KSPO Dome, Seoul, Korea Selatan, Red Velvet akan memanjakan penggemar dengan dua konsep penampilan yang berbeda.
Mengutip dari Naver pada Jum'at (31/3/2023), dalam konser kali ini, Red Velvet rencananya akan menampilkan dua konsep yang berbeda. Dimulai dari aksi panggung yang ceria dan penuh warna, mengikuti konsep 'Red', hingga penampilan dengan mood modern dibawah konsep 'Velvet'.
Dua konsep yang berbeda ini nantinya akan menyusun konsep utama panggung konser 'R to V' secara keseluruhan.
Red Velvet juga akan menampilkan set list lagu-lagu hits mereka yang ingin didengarkan dan sudah lama dinantikan oleh para penggemar.
Tak ketinggalan pula aksi panggung, meliputi koreografi, set panggung dengan tema dan konsep baru yang belum pernah dilihat oleh para penggemar sebelumnya juga akan disajikan dalam konser 'R to V' kali ini.
Menyambut pelaksanaan konser solo keempat mereka, kelima member Red Velvet menyambutnya dengan penuh antusias dan sudah tidak sabar untuk kembali berinteraksi secara dekat dengan para penggemar mereka.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Mario Dandy dan Agnes Gracia Divonis Hukuman Mati, Benarkah?
"Kami sudah tidak sabar untuk berdiri di hadapan para penggemar melalui penampilan panggung konser solo setelah sekian lama," ungkap Red Velvet.
Mereka menambahkan, "Kami ingin menciptakan kenangan yang indah dan menghabiskan waktu dengan gembira bersama para penggemar."
Sementar itu, Red Velvet juga telah mengumumkan tambahan konser di luar Korea Selatan melalui rangkaian tur global 'R toV'.
Sebanyak 13 panggung pertunjukan akan mereka gelar di sejumlah kota di Asia dan Eropa. Meliputi Singapura, Yokohama, Manila, Bangkok, Jakarta, Paris, Berlin, Amsterdam, dan London.
Selain itu, Red Velvet juga akan tampil di festival musik 'Primavera Sound 2023' di Spanyol pada bulan Juni 2023 mendatang.
Para penggemar pun sudah tidak sabar menyambut konser solo keempat Red Velvet 'R toV', dan menyaksikan penampilan Irene dan kawan-kawan secara langsung.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dipanggil Sabin, Bintang Emon dan Istri Rayakan Kelahiran Anak Pertama
-
Bantu Bayar Cicilan Rumah, Chikita Meidy Digugat Balik Suami Rp938 Juta
-
Status Mualaf Dipermasalahkan Acara TV, Ruben Onsu Pilih Tak Tampil
-
Suami Sebut Ngidam Tipu Daya Setan, Kartika Putri Beri Klarifikasi
-
Sambut Album Baru, Louis Tomlinson Rilis Single Terbaru Bertajuk 'Lemonade'
Artikel Terkait
-
Debut Solo, Album Perdana Jisoo Disebut Bakal Pecahkan Rekor Penjualan
-
Waduh, Ada Miskomunikasi soal Undangan BLACKPINK Tampil di Gedung Putih
-
Jimin BTS Jadi Solois Korea Pertama yang Raih Prestasi Ini di Spotify Chart
-
Debut Album Jimin BTS Cetak Rekor Baru di Spotify
-
Konser Red Velvet Jakarta Siap Digelar Mei 2023, Fans Keluhkan Venue Acara
Entertainment
-
Nasib Tragis Luffy di Elbaf: Spekulasi Panas Kalangan Penggemar One Piece
-
Divonis 9 Tahun, Vadel Badjideh Tetap Ngeyel dan Tolak Mengaku Bersalah
-
Dipanggil Sabin, Bintang Emon dan Istri Rayakan Kelahiran Anak Pertama
-
CRSL Day 2 Pecah! Ribuan Penonton Padati Lapangan Kenari Sejak Siang
-
Bantu Bayar Cicilan Rumah, Chikita Meidy Digugat Balik Suami Rp938 Juta
Terkini
-
Bumi Watu Obong Jadi Wajah Budaya Gunungkidul di Malam Puncak Mataf Unisa
-
Gak Perlu Panik! Ini Cara Mudah Nabung Buat Pernikahan Meski Gaji Pas-pasan
-
Ramalan Kiamat di Uganda: Ratusan Warga Tinggalkan Rumah dan Masuk Hutan
-
Aborsi Jadi Faktor Pemberat, Vonis 9 Tahun Dijatuhkan pada Vadel Badjideh
-
Bukan Kali Pertama: Kilang Minyak Dumai Kembali Terbakar