Anime Black Clover belum lama ini kerap menjadi sorotan lantaran menunjukkan kisah yang mirip dengan Naruto. Anime yang diangkat dari manga karya Yuki Tabata ini dikritik sebab memperlihatkan Asta yang mempunyai kemampuan baru serupa dengan mata Sharingan yang Sasuke miliki.
Fans Naruto beberapa kali membuat kecaman di sosial media mengenai tuduhan kemiripan antara kedua anime itu, berikut ini adalah 3 persamaan Black Clover dan Naruto seperti dirangkum dari Aminoapss.
BACA JUGA: Sinopsis A Stepmother's Marchen, Sosok Ibu Super Keren!
1. Karakter utama memiliki latar belakang yang serupa
Anime Naruto mengisahkan tentang perjalanan Naruto untuk meraih cita-citanya menjadi Hokage, ia lahir dengan mempunyai makhluk rubah ekor Sembilan dalam tubuhnya. Naruto pun mempunyai sikap yang konyol yang dapat memikat perhatian orang, kepribadian tersebut cukup mirip seperti Asta yang menjadi karakter utama dalam Black Clover.
Asta bercita-cita sebagai Raja Penyihir di Clover Kingdom, ia pun lahir menjadi yatim piatu dan terdapat makhluk iblis pada tubuhnya. Kesamaanya yang lain adalah ia pun memiliki kepribadian konyol yang menarik perhatian orang, lalu keduanya pun berasal dari latar belakang yatim piatu yang kerap diremehkan oleh orang-orang terdekat.
2. Rival dengan latar belakang yang serupa
Naruto mempunyai teman yang juga menjadi rival paling beratnya, yaitu Sasuke. Ia merupakan ninja yang tidak banyak berbicara, sikapnya cool, serta mempunyai kemampuan dan skill yang luar biasa sejak kecil. Begitu juga dalam anime Black Clover, Asta pun mempunyai teman yang sekaligus menjadi rival terberatnya, yaitu Yuno.
Ia tidak beda jauh dari Sasuke, Yuno pun memiliki kepribadian yang dingin dan banyak orang yang menyukainya. Selain itu, sejak kecil Yuno telah menguasai sejumlah skill sehingga memiliki kekuatan yang hebat.
3. Latar belakang villain yang tidak berbeda jauh
Akatsuki merupakan villain terbesar dalam anime Naruto, Obito menjadi orang yang mengendalikan Akatsuki selama ini dengan diam-diam. Sejumlah orang berpikir dirinya telah mati, tapi ia mengendalikan Akatsuki melalui Nagato yang bersembunyi pada suatu desa.
Tujuannya yaitu mendatangkan rubah ekor 10 untuk membunuh seluruh manusia agar dunia yang damai menurutnya dapat diciptakan. Ternyata, identitas Obito ini pun hanya samaran yang digunakan oleh Madara Uchiha. Pada anime Black Clover, terdapat sebuah grup yang bernama Eye of the Midnight Sun.
Kelompok tersebut dikontrol oleh Licht yang kebanyakan orang menduga dirinya telah mati, ia bereinkarnasi dan menjadi Eye of the Midnight Sun agar dapat melenyapkan semua orang di Clover Kingdom. Light pun mempunyai identitas asli yang bernama Patri.
Itulah 3 persamaan Black Clover dan Naruto, anime bergenre shounen memang sering mempunyai cerita yang serupa.
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
5 Karakter Anime One Piece yang Beresiko Mati Sebelum Egghead Arc Berakhir
-
3 Pahlawan dengan Quirk yang Tampak Licik dan Keji di Boku no Hero Academia
-
Gemes Banget! Romansa Sederhana Anak Sekolahan di Manga Futarijime Romantic
-
3 Buah Iblis Mampu Taklukkan Ibara Ibara no Mi Milik Sommers di One Piece
Entertainment
-
3 Pertarungan Epik Anime Moonrise, Orisinal Netflix Penuh Aksi dan Emosi
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
Terkini
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Taman Siswa: Mimpi dan Perjuangan Ki Hadjar Dewantara
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Buku Perjalanan ke Langit: Nasihat tentang Pentingnya Mengingat Kematian
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji