Induk Gajah merupakan judul dari salah satu web series Indonesia yang menjadi trending di Prime Video. Bahkan web series ini mampu menyedot perhatian penonton sejak pertama kali ditayangkan pada 23 Maret lalu. Web series ini menyajikan sebuah drama komedi romantis yang diperankan oleh artis papan atas Tanah Air seperti Marshanda, Dimas Anggara, Mikha Tambayong dan masih banyak lagi.
Web series ini sangat direkomendasikan untuk ditonton karena selain memiliki alur cerita yang menarik juga sarat akan pesan moral. Nah, berikut empat alasan kamu wajib nonton web series Induk Gajah.
1. Diangkat dari Kisah Nyata
Induk Gajah ternyata diangkat dari sebuah novel dengan judul yang sama. Novel ini ditulis oleh Ira Gita Natalia Sembiring. Novel ini merupakan kisah nyata dari kehidupan sang penulis.
Novel dan web series ini bercerita tentang kehidupan seorang jurnalis bernama Ira yang memiliki tubuh gemuk dan belum menikah di usianya yang sudah 30 tahun. Ibunda dari Ira merasa khawatir tentang masa depan anaknya sehingga melakukan segala cara agar Ira segera bertemu dengan jodohnya. Mulai dari menyuruh diet hingga menjodohkan dengan anak temannya.
2. Genre Komedi yang Menghibur
Web series Induk Gajah ini merupakan drama keluarga dengan sentuhan komedi di dalamnya. Setiap adegan dan percakapan dalam web series ini dibumbui dengan sedikit komedi yang menghibur. Sehingga menjadikan Induk Gajah menjadi tontonan yang pas sambil menunggu waktu berbuka puasa.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Rumah Raffi Ahmad Digeledah KPK Diduga Terlibat Kasus Korupsi Rafael Alun, Benarkah?
3. Dibintangi Artis Ternama
Seperti telah disinggung sebelumnya, Induk Gajah dibintangi oleh artis papan atas Indonesia. Pemeran utama dalam web series ini adalah Marshanda yang berperan sebagai Ira. Selain itu aktor Dimas Anggara juga menjadi pemeran utama sebagai Marcel sosok pria yang dijodohkan dengan Ira.
Tak hanya itu, Induk Gajah juga didukung oleh peran artis lain seperti Mikha Tambayong yang berperan sebagai Anita kekasih Marcel, Tika Panggabean berperan sebagai Ibu Ira, dan masih banyak lagi.
4. Relate dengan Kehidupan Sehari-hari
Alur cerita dalam web series Induk Gajah ini sangat relate dengan kehidupan sehari-hari. Dimana terjadi hubungan love hate antara seorang ibu dan anak. Ibu yang selalu menginginkan segala sesuatu yang terbaik buat anaknya. Namun, tidak sesuai dengan keinginan anak tersebut.
Itulah empat alasan kamu wajib nonton Induk Gajah, web series yang dibintangi Marshanda dan sempat trending di Prime Video.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Sayang untuk Dilewatkan, Inilah 5 Rekomendasi Serial Fantasi di Prime Video
-
4 Rekomendasi Series Mawar de Jongh, '10 PM' Tayang 5 November
-
Jangan Lewatkan, Film Look Back Bakal Hadir di Prime Video Bulan Depan
-
Lanjut ke Season 3, Animasi Invincible Kembali Hiasi Layar Kaca Tahun Depan
-
Review Serial Sekotengs: Kisah Dunia Medis dengan Humor dan Drama yang Pas
Entertainment
-
BamBam GOT7 Mundur dari Program Bam House, Digantikan Natty Kiss of Life
-
Heboh! 40 Ribu Orang Isi Petisi Tuntut Cabut Status Top Job Creator dari HYBE
-
Bagnaia dan Martin Duel Sengit di Malaysia, Bos Ducati Senang Bukan Main
-
Taeyeon Ungkap Mulai Kehilangan Jati Diri Lewat Highlight Clip Lagu 'Blur'
-
Kolaborasi Jisoo BLACKPINK dan Stray Kids di Proyek Baru, Penasaran?
Terkini
-
Ulasan Film Monolith: Keberanian Seorang Ibu dalam Melindungi Anaknya
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Daftar Pemain Timnas Jepang untuk Lawan Indonesia, Ada Rekan Setim Verdonk
-
Shin Tae-yong Terancam Dipecat Jika Timnas Indonesia Gagal Masuk 4 Besar?
-
Mees Hilgers Cedera, Bakal Absen di Laga Timnas Indonesia vs Jepang?