Hari Raya Idul Fitri tinggal beberapa hari lagi tiba. Menjelang perayaan lebaran salah satu tradisi yang selalu dilakukan yakni saling kirim hampers.
YouTuber Ria Ricis tak ingin ketinggalan turut melakukan tradisi kirim hampers. Kali ini hampers yang Ricis bagikan bukan kaleng-kaleng.
BACA JUGA: Ceramah April Jasmine Bikin Ustaz Solmed Tak Berkutik: Dia Sekalian Curhat
Pasalnya istri Teuku Ryan tersebut membagikan hampers mewah limited edition berisikan barang-barang dari brand ternama Dior.
"Hampers Dior untuk kalian," ucap Ria Ricis sambil menunjukkan paperbag putih Dior dilansir dari kanal YouTube-nya, Kamis (13/4/2023).
"Kita akan buka hampers buat kalian. Ini limited edition banget aku pesenin buat kalian dan ada banyak. Mari kita buka," sambungnya membuka satu per satu boks hampers.
Adapun isi dari hampers yang akan dibagikan oleh Ria Ricis yaitu, scraft, parfum travel, dan dompet mini. Scraft dengan motif logo Dior dipilih Ria Ricis untuk hampersnya.
"Ada scraft bahannya benar-benar bagus banget," kata Ricis sambil mengelus-elus scraft tersebut.
Melansir dari website resmi Dior, scraft tersebut 'Toile De Jouy Sauvage 90 Squre' berbahan silk twill dengan perpaduan warna ivory dan navy. Harga satu buah scraft itu dibanderol Rp 10.090.000.
Sedangkan, untuk dompet mininya adalah series dari 'Dior Caro Xs Wallet Ethereal Green Supple Cannage Calfskin'. Harga satu dompet mini ini tak kalah fantastisnya dibanderol Rp 8.980.000.
Apabila ditotal harga scraft dan dompet Dior yang dibagikan Ria Ricis bernilai Rp 19.070.000.
"Bagus banget kan warnanya kayak tema lebaran kali ini? Siapa yang mau?" pungkas istri Teuku Ryan tersebut dalam videonya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
Artikel Terkait
Entertainment
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Simon Pegg Tolak Film Shaun of the Dead Dibuatkan Sekuel, Ini Alasannya
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
Terkini
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Review Film Angkara Murka: Horor dan Kekuasaan di Balik Gelapnya Tambang