Nama Ahmad Dhani belakangan ini menjadi buah bibir menjelang konser bertajuk '51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani' hingga masalah royaltinya dengan Once Mekel.
Namun baru-baru ini beredar kabar bahwa Ahmad Dhani disebut telah meninggal dunia. Informasi yang tersebar lewat video itu mengklaim bahwa musisi tersebut meninggal lantaran mengalami kecelakaan maut.
Dalam sampul atau thumbnail video tersebut memperlihatkan foto Ahmad Dhani yang disertai rangkaian bunga, mobil yang ringsek akibat kecelakaan, hingga potret Al El Dul menangis.
Video tersebut diunggah dan dibagikan oleh kanal YouTube bernama 'MUDA ENTERTAINMENT' pada 13 April 2023 dan telah ditonton ribuan kali tayangan.
Begini narasi yang dituliskan dalam unggahan video tersebut.
"INNALILLAHI, Ahmad Dhani Meninggal Dunia Lantaran Alami Kecelakaan Maut, Cek Fakta" tulis judul unggahan.
"INNALILLAHI, AHMAD DANI MENINGGAL DUNIA LANTARAN ALAMI KECELAKAAN MAUT" tulis keterangan pada thumbnail video.
Lantas benarkah klaim yang dicantumkan itu?
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, klaim soal Ahmad Dhani meninggal dunia lantaran mengalami kecelakaan maut adalah salah.
Faktanya, isi unggahan video berdurasikan 3 menit 37 detik itu justru membahas soal kabar hoaks mengenai Ahmad Dhani yang meninggal dunia.
Narator dalam video tersebut membacakan artikel Metro.suara.com yang berjudul "CEK FAKTA: Innalillahi, Ahmad Dhani Tewas Akibat Kecelakaan Mobil, Dewa 19 Berduka" yang tayang pada 14 Maret 2023.
Artikel yang dibacakan narator tersebut mengulas soal video yang misleading. Ahmad Dhani yang meninggal dan dimaksud dalam video tersebut bukanlah musisi Dewa 19 maupun istri Mulan Jameela, melainkan warga biasa.
Hingga saat ini, Ahmad Dhani pun terpantau masih membagikan kegiatannya melalui akun Instagram pribadinya soal konser 'A Night at The Orchestra' di Surabaya dan Solo mendatang.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, kabar mengenai Ahmad Dhani meninggal dunia akibat kecelakaan maut adalah keliru.
Dengan demikian, video ini dapat dikategorikan sebagai hoaks kategori koneksi yang salah.
Baca Juga
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
-
Film Audrey's Children, Kisah di Balik Terobosan Pengobatan Kanker Anak
-
Mau Gaya Manis Tapi Tetep Chic? Coba 5 Hairdo Gemas ala Zhang Miao Yi!
-
Ulasan Novel The Pram: Teror Kereta Bayi Tua yang Menghantui
-
5 Karakter Kuat One Piece yang Diremehkan Monkey D. Luffy, Jadinya Kalah!
Artikel Terkait
-
CEK FAKTA: Ibu Ida Dayak dan Hotman Paris Tunjukan Bukti ke Polisi, Pesulap Merah Menangis dan Minta Damai?
-
Al Ghazali Blak-blakan Sempat Tak Terima Kehadiran Anak Mulan Jameela dan Ahmad Dhani
-
Ahmad Dhani Perintah untuk Bayar Royalti, Once Mekel Santai Menangkis: Gak Tepat dan Menyesatkan
-
Cek Fakta: Adu Kesaktian dengan Dukun, Pesulap Merah Meninggal Dunia, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesulap Merah Meninggal Dunia Setelah Kalah Adu Kekuatan dengan Dukun?
Entertainment
-
5 Karakter Kuat One Piece yang Diremehkan Monkey D. Luffy, Jadinya Kalah!
-
5 Rekomendasi Serial Kerajaan Netflix yang Tak Kalah Seru dari Bridgerton
-
Agensi Umumkan aespa dan IZNA Bersiap untuk Comeback pada Juni 2025
-
5 Penjahat Boku no Hero Academia yang Layak Dimaafkan, Siapa Saja?
-
6 Rekomendasi Drama China dari Pemain The Prisoner of Beauty
Terkini
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
-
Film Audrey's Children, Kisah di Balik Terobosan Pengobatan Kanker Anak
-
Mau Gaya Manis Tapi Tetep Chic? Coba 5 Hairdo Gemas ala Zhang Miao Yi!
-
Ulasan Novel The Pram: Teror Kereta Bayi Tua yang Menghantui
-
Infinix Note 50X 5G+ Masuk ke RI Bareng Note 50S 5G+, Harga Tidak Sama