Pernikahan tidak selamanya berjalan mulus tanpa adanya konflik. Pasti ada saja lika-liku di dalamnya. Hal itu pun juga dirasakan oleh pasangan selebriti Jeremy Thomas dan Ina Indayanti.
Jeremy Thomas dan Ina Indayanti sendiri sudah lebih dari 27 tahun menjalani bahtera rumah tangga. Tentunya bukan hal mudah untuk keduanya mempertahankan keharmonisan hingga saat ini.
Meski selalu adem ayem dan jauh dari isu tak sedap, Jeremy Thomas tak merasa pernikahannya bersama Ina Indayanti berjalan sempurna. Baginya, pernikahan sempurna hanya ada di film saja. Pernyataannya tersebut ia utarakan dalam podcast bersama Daniel Mananta beberapa waktu lalu.
"Itu hanya ada di film Cinderella menurut gua, hanya ada di komik percintaan," singgung Jeremy Thomas, dikutip pada Sabtu (29/4/2023).
Baginya sebuah konflik atau perbedaan argumen dalam rumah tangga berperan penting untuk belajar agar depannya bisa lebih baik.
"Ketidaksetujuan menimbulkan argumentasi terhadap sesuatu, terhadap anak gua, ataupun Ina. Itu menurut gua adalah suatu proses developing (belajar) menuju ke next stages (tahap berikutnya) yang lebih baik lagi untuk lu get to know each other (lebih tahu satu sama lain)," papar aktor kelahiran 1971 itu.
"Pada saat lu kalah dengan proses itu lu pasti divorce (cerai) hanya gara-gara suatu argumen yang kadang-kadang esensinya gak ada, dan itu banyak terjadi," lanjutnya.
Menyandang figur sebagai suami dan ayah, Jeremy Thomas ingin menjadi pendengar untuk keluarganya.
"Berdebat nih sama anak gue, 'oh oke, gue adalah seorang bapak yang harus mendengarkan curhat'. Curhat itu bisa dengan emosi, bisa dengan larangan. Di situ lu take note dan belajar," timpal Jerome Thomas.
"Sama dengan pasangan lu, argumentasi pasti ada kan," sambungnya.
Cuplikan video tersebut diunggah ulang oleh akun @lambegosiip dan mendapat banyak respons dari warganet.
"Betul, pernikahan sempurna hanya ada di sinetron komik percintaan dan konten," komentar warganet.
"Agree, menikah itu belajar seumur hidup pernikahan. 24 jam bersama, pasti ada ketidakcocokan. Pacaran selama apa pun, ga bisa menggambarkan 100% calon pasangan kita. Yang pada akhirnya, banyak memaklumi, banyak memaafkan," tulis seorang warganet memberi tanggapan.
"Selama bukan karena orang ketiga atau KDRT, semua bisa dealing for me. Satu lagi, yang tahu pasangan kita, ya kita sendiri. Bukan emaknya, apalagi ipar," lanjutnya.
Baca Juga
-
Kreator The Beginning After the End Putuskan Hiatus pada Juni 2025
-
Josh Hartnett Siap Comeback ke Layar Kaca lewat Serial Bertema Monster Laut
-
Penggemar Antusias, Game Clash of Clans Bakal Dijadikan Serial Animasi
-
Josh Duhamel Jadi Ilmuwan Jenius di Film Off the Grid, Intip Trailernya
-
Dibintangi Austin Butler, Film Caught Stealing Siap Tayang Agustus 2025
Artikel Terkait
-
CEK FAKTA: Amanda Manopo Bongkar Soal Pernikahan Sirinya, Arya Saloka Bungkam?
-
Bukan Seagama, Violenzia Jeanette Anggap Hal Ini Lebih Penting dalam Pernikahan
-
Kiky Saputri Pasrah Meninggal Sekarang Gegara Sudah Dinikahi Khairi
-
Heboh karena Mendadak Menikah, Begini Penjelasan Tri Suaka dan Nabila Maharani
-
Akash Ellahi dan Istrinya Hadiri Acara Pernikahan Syarifah Mantan Asib Ali Secara Online
Entertainment
-
Penangkapan Garp Picu Terjadinya Perang Terakhir One Piece, Gimana Bisa?
-
Gabung Film Spider-Man 4, Sadie Sink Tanggapi Rumor Peran Mayday Parker
-
Kreator The Beginning After the End Putuskan Hiatus pada Juni 2025
-
5 Rekomendasi Film dan Drama Dibintangi Kim Dami, Terbaru Ada Nine Puzzles
-
Josh Hartnett Siap Comeback ke Layar Kaca lewat Serial Bertema Monster Laut
Terkini
-
Resident Evil 5 Dapat Rating Baru, Remaster Diam-diam dari Capcom?
-
Review Way Back Love: Romansa Fantasi tentang Berdamai dengan Masa Lalu
-
Ironi Perjuangan PSS Sleman, Tetap Turun Kasta Meski Hajar Madura United
-
James Arthur Tak Mau Ditinggal Sang Kekasih dalam Lagu Say You Wont Let Go
-
Wisata Kebun Gowa, Tempat Liburan Affordable Cocok untuk Wisata Keluarga