Salah satu member dari boygroup generasi ketiga asal Korea Selatan, Baekhyun EXO, baru saja menginjak usia ke-31 pada Minggu 6 Mei 2023. Berkat kesuksesannya, kini nama serta kehidupan Baekhyun selalu menjadi sorotan warganet di dunia maya.
Bersinar lama sebagai anggota boyband, ia ternyata merupakan salah satu trainee dengan waktu training tercepat di antara member EXO yang lainnya, lho! Selain itu, Baekhyun juga diketahui pernah meraih penghargaan karena bakat aktingnya yang tak bisa diragukan lagi. Yuk, simak ulasan dari idol sejuta pesona ini, berikut profilnya!
1. Member EXO dengan masa training tercepat
Baekhyun memulai karirnya sebagai penyanyi melalui SM Casting System. Pada saat itu ia baru saja mempersiapkan diri untuk ujian masuk universitas. Kemudian kehadirannya ditemukan oleh salah satu staff SM yang menunggunya di depan sekolah dan mengajaknya untuk bergabung ke dalam salah satu agensi terbesar di Korea Selatan itu.
Memiliki segudang bakat yang tak diragukan lagi, Baekhyun menjadi anggota EXO dengan masa training tercepat. Dalam waktu sekitar 4 bulan, Baekhyun berhasil lolos ke jajaran anggota final EXO. Baru di tujuh bulan setelahnya, ia debut dengan anggota EXO yang lain dan merilis mini album bertajuk Mama pada 8 April 2012.
2. Pernah bermain drama dan beradu akting dengan IU
Melalui drama berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo yang dirilis pada Agustus 2016, Baekhyun menunjukkan kepada publik bakat lainnya dalam dunia hiburan. Berperan sebagai Wang Eun, Baekhyun merubah dirinya menjadi sosok pangeran yang ceria dan jahil. Dalam drama 20 episode tersebut, ia juga beradu peran dengan aktris sekaligus penyanyi terkenal, IU, yang langsung dibanjiri pujian oleh penggemar keduanya.
Tak hanya berakting, Baekhyun turut mengisi soundtrack drama tersebut bersama Chen dan Xiumin yang berjudul "For You". Kesuksesannya dalam dunia akting lantas membuat namanya juga berhasil memperoleh kemenangan pada kategori "New Star Award" di SBS Drama Award 2016.
3. Memiliki brand fashion sendiri
Di bulan Mei 2018 lalu, Baekhyun menjajal bisnis fashion dengan meluncurkan brand unisex bernama Prive by BBH. Berkiblat pada baju-baju streetwear, kini Baekhyun telah menduduki jabatan sebagai co-creative dari Prive. Hadirnya brand ini menjadi bukti betapa multitalentanya Baekhyun setelah selama ini dikenal menjadi anggota dari boygroup EXO.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tayang Premier, Film Barbie Tuai Pujian Positif dari Media Hollywood
-
HYBE Minta Maaf Setelah Diduga Lakukan Pelecehan di Acara Fansign &TEAM
-
Berulang Tahun ke-27, Ini 3 Drama Korea Terbaik dari Moon Ga Young
-
Injak Usia 44 Tahun Hari Ini, Tonton Ulang 3 Film yang Dibintangi Gong Yoo
-
Asyik Manggung, Mata Harry Styles Terkena Lemparan Barang dari Penonton
Artikel Terkait
-
Salshadilla Juwita Positif Hamil, Benarkah Ulah Suami Iis Dahlia? Cek Fakta Berikut
-
Video Syur 30 Detik Suami Iis Dahlia dan Salshadilla Saat di Kamarnya Tersebar, Cek Faktanya!
-
CEK FAKTA: Aktor Evan Sanders Diberitakan Meninggal, Thumbnail Ditempel Foto Presenter Jeremy Teti
-
CEK FAKTA: Jokowi Lantik Ahok dan Antasari Jadi Dewan Pengawas KPK, Benarkah?
-
AKBP Achiruddin Kerahkan Banyak Anak Buah untuk Ancam si Pembongkar Kasus, Benarkah Kabar Itu? Simak Cek Fakta Berikut Ini
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!