Dilansir oleh Soompi pada Rabu (14/6/2023), Ibu Moonbin ASTRO buka suara terkait beredarnya rumor-rumor palsu yang ditujukan kepada mendiang anaknya.
Secara pribadi, Ibu Moonbin berpesan kepada para penyebar rumor palsu untuk tidak lagi menyebarkan desas-desus palsu tentang putranya yang menyebabkan kerugian pada dirinya serta keluarga.
Pada Selasa (13/6/2023), Fantagio selaku agensi Moonbin ASTRO secara resmi memosting pesan yang ditulis oleh Ibu Moonbin di fancafe resmi ASTRO sebagai berikut.
"Halo, ini ibu Bin. Pertama, saya menerima banyak kenyamanan dari ketulusan para penggemar yang, meskipun menempuh jarak yang jauh, datang jauh-jauh ke (ruang peringatan Moonbin) dan menulis surat yang menyentuh hati dan membawa bunga. Sungguh, saya dengan tulus berterima kasih dan saya berharap semua penggemar juga menemukan kenyamanan dan tetap sehat." Tulis Ibu Moonbin mengawali pesannya.
Lebih lanjut ibu Moonbin menambahkan, "Alasan saya akhirnya menulis surat ini adalah karena, meskipun saya tahu semua orang berduka untuk putra saya, saya telah melihat bahwa ada desas-desus tak berdasar yang dimulai di sebagian kecil komunitas online."
BACA JUGA: Tinggalkan Konser di Tengah-tengah, Jennie BLACKPINK Unggah Permohonan Maaf
Sebagai seorang ibu, dirinya merasa tak kuasa untuk melihat banyaknya rumor palsu yang dituduhkan kepada sang anak. Ia juga khawatir adanya rumor palsu ini akan menjadi bola liar dan banyak pihak yang dirugikan karena hal itu.
"Rumor semacam ini sangat sulit untuk saya lihat sebagai seorang ibu, dan saya juga khawatir karena rumor palsu ini, banyak orang akan dirugikan, dan para penggemar yang telah berduka untuk putra saya mungkin akan mengalami patah hati. Saya tidak ingin putra saya menjadi bahan gosip, dan saya memohon kepada Anda untuk tidak memulai rumor lagi atau menyebarkan fakta yang belum dikonfirmasi." Ujar Ibu Moonbin
Meskipun banyak kekecewaan yang dirasakannya akibat rumor palsu yang beredar, namun Ibu Moonbin tak lupa menyampaikan rasa bersyukurnya terhadap para penggemar yang setia mencintai Moonbin. Ia juga berharap bahwa tindakannya kali ini memberi jera kepada orang-orang yang menyebabkan rumor palsu terkait mendiang anaknya, Moonbin.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Drakor yang Dibintangi Go Soo, Terbaru 'Parole Examiner Lee'
-
71 Ribu Perempuan Indonesia Pilih Childfree: Bukan Pemberontakan, tapi Pilihan!
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
Ulasan Drama Korea Good Partner, Duet Nam Ji Hyun dan Jang Na Ra Jadi Pengacara
-
3 Rekomendasi Drama Korea yang Dibintangi Han Seok Kyu, Terbaru Ada Doubt
Artikel Terkait
Entertainment
-
Tayang 2027, Vin Diesel Ingin Paul Walker 'Muncul' di Fast and Furious 11
-
7 Karakter Utama Squid Game 3, Punya Peran yang Plot Twist!
-
Sempat Diskip! Han So Hee Siap Gelar Fanmeeting di Jakarta Bulan Oktober
-
5 Drama Korea Terbaru Juli 2025, Ada Drama Lee Jong-suk dan Moon Ga-young
-
NCT Dream Ceritakan Kisah Cinta Pertama di Album Go Back To The Future
Terkini
-
Momen Langka, Liga Indonesia All Star Diminta All Out Lawan Oxford United
-
Infinix Hot 60i Resmi Rilis, HP Rp 1 Jutaan Bawa Memori Lega dan Chipset Helio G81 Ultimate
-
Indonesia Sudah Otomatis, Bagaimana Perhitungan Rasio Kelolosan Tim-Tim ASEAN ke AFC U-17?
-
Dihuni 15 Pemain Kaliber Timnas Senior, Gerald Vanenburg Wajib Bawa Kembali Piala AFF U-23
-
4 Sunscreen Mugwort Ampuh untuk Menenangkan Kulit Kemerahan Akibat Sinar UV