Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | aozora dee
Foto anime Kimetsu no Yaiba season 3 (Crunchyroll)

Kimetsu no Yaiba season 3 sudah mencapai episode 11. Dengan dirilisnya episode tersebut, maka berakhir pula tayangan seluruh episode musim ketiga dari anime yang diadaptasi dari manga karya Koyoharu Gotouge ini.

Penutup episode terakhir yang diambil dari arc Swordship Village ini menampilkan perjalanan Tanjiro, Nezuko, Genya, dan Muichiro di desa pandai besi yang tiba-tiba diserang oleh iblis Zohakuten dan Hantengu.

Sinopsis  Episode 11 Kimetsu no Yaiba season 3 

Keseluruhan cerita di musim ketiga dari anime Kimetsu no Yaiba ini berfokus pada petualangan Tanjiro di Desa Pembuat Pedang, tempat ia berniat menemui Haganezuka Hotaru, seorang pandai besi yang telah menempa pedangnya sebelumnya. Namun, kabar burung beredar bahwa Haganezuka tidak bersedia membuat pedang baru untuk Tanjiro.

Tiba-tiba, kejadian yang tak terduga terjadi saat Tanjiro tiba di desa tersebut. Dua iblis kelas atas,  Hantengu dan Gyokko menyerang Desa Penempa Pedang tersebut, bersamaan dengan kunjungan Tanjiro untuk mendatangi orang yang membuat pedang untuknya.

Di episode pamungkas yang berjudul A Connected Bond: Daybreak and First Night, Kanroji berhadapan dengan Zohakuten. Di sisi lain, Tanjiro dan teman-teman lainnya masih terus berusaha mencari lokasi tubuh Hantengu asli yang ternyata disembunyikan di sosok naga kayu.

Tanjiro dan mereka harus berhasil mengalahkan para iblis dan melindungi orang-orang tak bersalah yang membutuhkan.

Platform Streaming Nonton yang Menayangkan Kimetsu no Yaiba Season 3 

Kisah anime di musim ini dengan apik dibuka dengan memperlihatkan sebuah istana megah yang tak berujung. Di sana berdiri sosok Akaza yang sedang terdiam menatap sekitar. Mengetahui dirinya berada di tempat itu, Akaza paham apa yang sedang terjadi

Nah, jika kamu penasaran dengan kelanjutan kisa anime satu ini, jangan lewatkan tayangan episode terakhir yang memiliki episode lebih panjang itu. Berikut ini beberapa platform streaming yang bisa kamu gunakan untuk menontonnya.

  • Vidio
  • iQIYI
  • Catchplay+
  • Prime Video
  • Netflix
  • Bilibili

So, pastikan tidak ada adegan yang terlewat sebab episode terakhir dari Kimetsu no Yaiba season 3 ini menampilkan kisah yang lebih seru dan menegangkan.

aozora dee