Nama T.O.P baru-baru ini ramai diperbincangkan publik, hingga mengundang kontroversi, sesaat setelah ia muncul dalam daftar pemain serial Squid Game 2 beberapa waktu yang lalu.
Mulai dari protes sejumlah warganet, hingga tuduhan adanya koneksi orang dalam di balik terpilihnya T.O.P jadi salah satu cast pemain Squid Game 2.
Namun, di balik kontroversi tersebut, komedian Park Myung Soo justru menunjukkan dukungannya terhadap T.O.P untuk kembali berkarier di dunia seni peran.
Mengutip dari Allkpop pada Sabtu (1/7/2023), dalam sebuah program siaran radio KBS Cool FM, Park Myung Soo Radio Show, sang komedian berbicara dengan Jeon Min Gi, seorang pakar data ternama.
Dalam kesempatan tersebut mereka membahas banyak hal termasuk cast pemain untuk serial Squid Game 2. Park Myung Soo kemudian bercanda dengan mengatakan bahwa ia pikir ia akan terpilih sebagai salah satu cast pemain serial populer tersebut.
Setelahnya mereka membicarakan T.O.P yang sukses menjadi perbincangan hangat publik setelah namanya muncul dalam cast pemain serial Squid Game 2.
Menanggapi hal tersebut, Park Myung Soo menyampaikan bahwa ia secara pribadi menyukai mantan member BIGBANG tersebut.
“Sebenarnya, aku pribadi menyukai T.O.P, tetapi aku tidak yakin apa yang harus aku sampaikan,” ujar Park Myung Soo.
Ia melanjutkan, “Tidak jelas apa yang ingin kukatakan, karena kedua belah pihak juga benar adanya. Tetapi, aku pikir aku percaya seharusnya kita memberi kesempatan kepada anak-anak muda untuk kembali bersinar.”
Sang komedian kemudian menambahkan, “Ini adalah pendapat pribadiku, tetapi ia juga harus memperbaiki dirinya melalui kesempatan ini. Ini merupakan kesempatan yang diberikan kepadanya, jadi ia harus melakukan yang terbaik dan berusaha dengan keras.”
Sementara itu, T.O.P menghadapi konsekuensi hukum ketika ia menerima hukuman penjara 10 bulan dan masa percobaan 2 tahun karena merokok ganja sebanyak empat kali selama bertugas sebagai petugas polisi wajib militer pada tahun 2017.
Kejadian ini berujung pada pencabutan jabatannya sebagai polisi, dan selanjutnya ia menjalankan tugasnya sebagai agen pelayanan sosial.
Hal tersebut yang menimbulkan banyak kontroversi atas terpilihnya T.O.P sebagai salah satu cast pemain Squid Game 2.
Baca Juga
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Ada Lagu Loser, Mark NCT Usung Vibe Easy Listening di Album The Firstfruit
Artikel Terkait
-
Deretan Drama Korea Kim Seon Ho, Terbaru Jadi Suami IU di 'When Life Gives You Tangerines'
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Profil dan Perjalanan Karier Val Kilmer, Bintang Top Gun yang Tutup Usia
-
Tak Perlu Kode Redeem FF, Langsung Top Up Free Fire Pakai DANA Kaget Hari Ini
Entertainment
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Resmi! Spider-Man: Brand New Day Rilis 2026, Siapa Saja yang akan Muncul?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
Terkini
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Review Film All We Imagine as Light: Kesunyian di Tengah Hiruk-pikuk Mumbai
-
Generasi Unggul: Warisan Ki Hajar Dewantara, Mimpi Indonesia Emas 2045?
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!