Bagi sejumlah pecinta film tentu tidak asing lagi dengan nama Gal Gadot, ia adalah aktris serta model yang mengawali kariernya dalam industri perfilman pada film Fast & Furious (2009) melalui perannya yang menjadi Gisele Yashar. Ia pun mulai terkenal lantaran perannya yang menjadi Wonder Woman di waralaba DC.
Bagi kamu penggemar aktris yang lahir pada tahun 1985 ini harus menantikan film aksi terbarunya yang berjudul Heart of Stone dan akan tayang pada bulan Agustus mendatang di Netflix. Berikut ini adalah 3 rekomendasi film aksi yang diperankan oleh Gal Gadot.
BACA JUGA: 3 Rekomendasi Drama Korea 2023 yang Diperankan Pemain 'Sky Castle', Siapa Favoritmu?
1. Criminal (2016)
Bill Pope sebagai seorang agen CIA terbunuh saat menjalankan tugasnya dalam menelusuri peretas “The Dutchman”, Dr. Franks melakukan suatu prosedur demi melanjutkan misi tersebut dengan mentransfer ingatan Bill Pope pada Jerico Stewart, yaitu seorang narapidana.
Jerico Stewart diberikan tugas untuk melakukan perjanjian bersama "The Dutchman" agar peluncuran ICBM ditunda dan menghindari Perang Dunia III. Gal Gadot membintangi sosok istri agen CIA bernama Jillian "Jill" Pope yang mati ketika menjalankan tugasnya.
BACA JUGA: 6 Film Bioskop yang Tayang dalam Bulan Juli 2023, Salah Satunya Oppenheimer
2. Batman v Superman: Dawn of Justice
Pada film ini, Gal Gadot membintangi karakter Diane Prince atau disebut dengan Wonder Woman. Bukan hanya Gal Gadot, sejumlah aktor terkenal yang memerankan film ini yaitu Henry Cavill, Ben Affleck, Jesse Eisenberg, Amy Adams, dan Diane Lane. Meskipun memperoleh tanggapan yang kurang baik, tapi franchise ini sukses meraih keuntungan yang sangat besar.
Batman v Superman: Dawn of Justice menceritakan tentang perselisihan antara kedua superhero, yaitu Superman dan Batman yang berjuang melindungi eksistensinya masing-masing. Sementara itu, ada Lex Luthor yang hendak melenyapkan umat manusia.
BACA JUGA: 5 Alasan Pencinta Horor Harus Nonton Drama Revenant, Misterinya Dapet Banget
3. Heart of Stone (2023)
Heart of Stone merupakan film kedua bagi Gal Gadot bersama Netflix, film ini mengisahkan tentang seorang agen intelijen internasional bernama Rachel Stone yang mesti melaksanakan tugas berbahaya, yakni menjaga MacGuffin misterius yang dinamakan “The Heart”.
Tugas tersebut langsung diberikan oleh Charter, operasi penjaga perdamaian agar benda itu tidak berada di tangan yang salah. Selain Gal Gadot, sejumlah aktor yang akan memerankan film ini yaitu Alia Bhatt, Jamie Dornan, Matthias Schweighöfer, Sophie Okonedo, dan Jing Lusi.
Film ini berlatar di London, Italia, Portugal, dan Islandia, film yang bertema mata-mata ini harus kamu tonton. Film ini dijadwalkan akan tayang pada 11 Agustus 2023 mendatang di Netflix. Itulah 3 rekomendasi film aksi yang diperankan oleh Gal Gadot, mana yang sudah kamu tonton?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam