Hati orang tua mana yang tidak bangga melihat sang buah hati terus mengukirkan prestasi. Di usianya yang baru menginjak 8 tahun, Arsy Hermansyah kembali membuat decak kagum orang tuanya dengan tampil di sebuah perhelatan Camp Broadway Mainstage Jakarta Camp 2023.
Tak ingin melewatkan kesempatan melihat kepiawaian Arsy di atas panggung, Anang Hermansyah memboyong keluarga untuk datang menyaksikan acara drama musikal yang berlokasi di Taman Ismail Marzuki.
Momen itu pun diabadikan melalui video dari kanal YouTubenya yang berjudul "Camp Broad New York Ke Indonesia! Peserta Terkecil Tapi Arsy Berikan Penampilan Sangat Membanggakan!"
Saking bersemangatnya, Ashanty bahkan menyoraki nama Arsy berulang kali sebelum acara dimulai. Ia tak sabar melihat sang putri menunjukkan kepiawaiannya dalam bernyanyi sambil memainkan seni peran.
Menariknya, dari 14 partisipan yang ikut, Arsy-lah yang paling muda dari segi usia. Meski begitu, rasa percaya diri dan semangatnya tak turut mengecil begitu saja.
Bahkan selama acara berlangsung, Arsy begitu riang meresapi perannya dalam drama musikal berbahasa Inggris yang dipentaskan.
Di sela-sela pertunjukan Arsy, terselip momen haru di mana Ashanty beberapa kali mengusap air mata bahagia. Melihat anak yang dulu dikandung, dilahirkan, dan dibesarkan dengan sepenuh cinta kini tumbuh menjadi anak membanggakan.
Begitu pun dengan Anang Hermansyah, raut wajahnya terpancar rasa bangga akan talenta yang dimiliki putrinya itu.
Tak hanya keluarga, warganet juga turut dibuat takjub dengan penampilan Arsy yang memukau. Mereka pun menyampaikan dukungannya pada Arsy lewat kolom komentar.
"MasyaAllah Arsy multitalenta dan paket lengkap, terus berkembang dan latihan vokal terus ya Arsy," komentar seorang warganet.
"Arsy paling kecil tapi Arsy paling lincah, gerakannya luwes banget, Arsy kelihatan menguasai acaranya," imbuh yang lainnya.
"Seorang bocil yang sudah bisa membawa nama harum bangsa di mancanegara, keren nak Arsy, sukses selalu," pungkas lainnya.
Demikian artikel terkait penampilan Arsy dalam drama musikal yang sukses bikin Ashanty takjub hingga menangis haru. Bagaimana tanggapanmu?
Baca Juga
-
John Cena dan Idris Elba Beraksi di Film Heads of State, Intip Trailernya
-
Andrew Garfield Ingin Perankan Spider-Man Lagi, Asal Syarat Ini Terpenuhi
-
Bergenre Horor, Warner Bros Bagikan Teaser Perdana Film Weapons
-
Sekuel Film Ready Or Not Umumkan Judul Resmi dan Sejumlah Pemain Baru
-
Bukan Karena Lemah, Ini Alasan Mengapa Gojo Satoru Kalah dari Sukuna
Artikel Terkait
-
Riwayat Pendidikan Ashanty, Dapat Nilai Sempurna Saat Ujian Proposal Disertasi S3
-
Ashanty Kuliah S3 di Mana? Anang Hermansyah Setia Dampingi Istri yang OTW Jadi Doktor
-
Ashanty Lulus Ujian Proposal Disertasi S3, Dapat Nilai A dan Dipuji Para Penguji
-
Ashanty Bagikan Pengalaman Puasa 100 Jam, Bagaimana Dampaknya untuk Tubuh?
-
6 Babysitter Anak Artis dengan Gaji Termahal, Pengasuh Putri Sisca Kohl Jadi Sorotan
Entertainment
-
7 Drama China yang Dibintangi Su Xiao Tong, Ada Young Blood
-
Sinopsis Phule, Film Biopik India Dibintangi Pratik Gandhi dan Patralekha
-
4 Drama China Kolosal yang Dibintangi Jinna Fu, Terbaru The Glory
-
Selamat! NCT Wish Raih Trofi ke-3 Lagu Poppop di Program Music Core
-
Sinopsis Jewel Thief, Film India Terbaru Saif Ali Khan dan Jaideep Ahlawat
Terkini
-
Makin Panas! Media Vietnam Soroti 3 Keputusan Aneh Thailand di SEA Games 2025
-
Piala AFF U-23: Peluang Jens Raven Buktikan Kualitasnya di Skuad Garuda
-
Ngobrol Santai Soal Pendidikan Indonesia dalam Buku Kopi Merah Putih
-
Bali United Kembali ke Jalur Kemenangan, Stefano Cugurra Incar Happy Ending
-
Ulasan Novel Satine: Merayakan Kesepian dalam Kehidupan yang Tampak Sempurna