Pada tanggal Kamis (20/7/2023), channel Youtube KBS Kpop mengunggah episode baru program "Eunchae's Star Diary" yang menampilkan Chanyeol, Baekhyun, dan Xiumin EXO sebagai bintang tamu, yang baru saja melakukan comeback dengan lagu "Cream Soda".
Dalam acara yang dipandu oleh Hong Eunchae LE SSERAFIM tersebut, EXO berbagi mengenai lagu comeback terbaru mereka, hingga berbagi tentang cara mereka bertahan sebagai grup idola K-Pop dalam waktu yang lama.
"Ini adalah lagu dance-pop yang mengungkapkan momen jatuh cinta yang lembut, manis dan mendebarkan dengan krim soda. Saya pikir itu adalah lagu yang seksi dengan penampilan yang luar biasa," tutur Chanyeol mengenai lagu "Cream Soda" seperti dikutip dari KBIZoom (21/7/2023).
Sudah 11 tahun sejak EXO debut, dan para anggota sudah lama bersama. Dalam hal ini, EXO menunjukkan bahwa mempertahankan ikatan yang kuat antara para anggota adalah rahasia di balik kerja sama tim yang luar biasa.
Chanyeol berbagi, "Menjadi dekat dengan para anggota itu penting. Daripada bertemu teman di luar, aku kebanyakan bekerja dengan anggota dan bermain di luar. Jika kalian rukun satu sama lain, bukankah itu akan bertahan lama?"
Selanjutnya, Baekhyun menyarankan bahwa sebagai seorang idola K-Pop yang bekerja di industri hiburan, sebaiknya tidak terlalu dekat atau memiliki banyak teman sesama selebriti.
"Jangan berteman dengan terlalu banyak selebriti lainnya," ujar Baekhyun, membuat Hong Eunchae terkejut karena ini pertama kalinya ia mendengar saran seperti itu.
Xiumin membenarkan perkataan Baekhyun dengan berkata, "Kami tidak punya teman selebriti. Kami hanya dekat satu sama lain."
Chanyeol melanjutkan pembahasan mereka dan membeberkan bahwa anggota EXO tidak pernah bertengkar satu sama lain.
"Banyak yang bilang bahwa pria harus sering bertengkar agar bisa lebih dekat, tapi kami jarang bertengkar."
"Kami bahkan tidak pernah bertengkar sama sekali," sambung Baekhyun.
Xiumin membuat semua orang tertawa dengan menambahkan, "Saat ini, kami tidak ingin bertengkar karena kami terlalu malas. Tidak ada untungnya berkelahi."
Kekompakan dan kedekatan para anggota EXO memang sering terlihat di depan kamera, di mana mereka tidak pernah canggung satu sama lain. Kedekatan mereka itulah yang membuat mereka tetap menjadi salah satu ikon K-Pop meskipun sudah lebih dari satu dekade berkarier.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Shin Tae Yong Pernah Latih Idol K-Pop, Cara Kasih Briefing Jadi Sorotan
-
Ada Suho EXO hingga TWS, Asia Artist Awards 2024 Umumkan Lineup Artist ke-2
-
Chen, Xiumin EXO, hingga EXID bakal Manggung di Konser Big Ground Fest- K-Phoria Vol 1 Bulan Depan
-
Makna 'Cosmic Railway': Melodi Indah EXO Untuk Jiwa yang Saling Mencinta
Entertainment
-
Hasil Box Office Joker 2 Dinilai Mengecewakan, Warner Bros Beri Komentar
-
Mengulas Romantisme Ibukota Lewat 'Kisah dari Selatan Jakarta' Karya WSATCC
-
Taeyeon Girls' Generation Bahas Ketidaksempurnaan di Lagu Baru 'Hot Mess'
-
3 Drama dan Film Korea Dibintangi Lee Min Ki Tayang 2024, Terbaru Ada Devils Stay
-
Resmi Dijadikan Anime, Mr. Yano's Ordinary Days Kisahkan Romansa di Sekolah
Terkini
-
Novel Jejak Balak: Alam Rusak, Roh Leluhur pun Marah
-
Usai Konser di 'Bukan Main' Vindes, Sukatani Menjadi Band Punk Kian Eksis
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
Review Film Agatha All Along, Ambisi Dapatkan Kembali Kekuatan Sihir
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang