Kabar mengejutkan datang dari Virgoun yang melaporkan Inara Rusli kembali ke Polda Metro Jaya. Virgoun melaporkan sang mantan istri tepatnya sudah tiga pekan lalu.
Hal itu diungkapkan oleh kuasa hukum Virgoun, Sandy Arifin.
BACA JUGA: Hendric Shinigami Spill Gambar Pengganti Tato Wajah Syahnaz di Punggung Rendy Kjaernett
"Berarti Virgoun melaporkan Inara, betul ya?" cecar awak media dilansir dari tayangan kanal YouTube Cumicumi,Sabtu (22/7/2023).
"Yang pasti klien kami, Saudara Virgoun, sudah resmi membuat laporan. Untuk pasal dan case-nya, teman-teman boleh bertanya ke pihak kepolisian," terang Sandy Arifin.
"(Dilaporkannya) sudah lama, (sekitar) tiga minggu yang lalu," sambung Wijayono Hadi Sukrisno yang juga bagian dari tim kuasa hukum Virgoun.
Sayangnya, tim kuasa hukum Virgoun enggan membeberkan secara detail mengenai laporan yang dibuat vokalis Last Child tersebut. Hanya saja ditegaskan bahwa laporan ini dibuat karena ada hal yang merugikan Virgoun.
BACA JUGA: Rendy Kjaernett Siap Duel dengan Jeje Govinda Jika Ditantang, Legawa Terima Pukulan Pertama
"Yang tahu persis pihak kepolisian. Yang jelas kalau ada yang merugikan klien, kita mesti lakukan tindakan," ungkap Sukrisno.
Sebagai informasi, Inara Rusli sebelumnya mengaku pernah diminta untuk mencabut laporan dugaan perzinahan terhadap Virgoun dan wanita berinsial T. Permintaan itu konon dari Virgoun tetapi tidak langsung dipenuhi oleh Inara Rusli.
Alasan ibu tiga anak tersebut belum mau mencabut laporan karena masih berstatus terlapor dalam kasus dugaan pecemaran nama baik oleh T. Pelaporan T untuk Inara Rusli terkait dengan namanya yang disebut-sebut sebagai selingkuhan Virgoun.
Namun, T sendiri membantah mempunyai hubungan spesial dengan mantan suami Inara Rusli itu.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
Artikel Terkait
Entertainment
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Simon Pegg Tolak Film Shaun of the Dead Dibuatkan Sekuel, Ini Alasannya
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
Terkini
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Review Film Angkara Murka: Horor dan Kekuasaan di Balik Gelapnya Tambang