Industri hiburan di Korea Selatan selalu melahirkan aktor dan aktris yang berbakat. Bukannya tanpa alasan, para aktor dan aktris telah berusaha sangat keras hingga mampu bersinar dan memiliki banyak penggemar. Bahkan mereka telah melalui perjalanan yang panjang untuk mencapai titiknya.
Taukah kalian bahwa terdapat beberapa aktor yang awalnya mereka berniat debut sebagai idol, namun justru banting setir menjadi aktor? Melansir dari Korean Showbiz, Sabtu (22/7/2023) terdapat beberapa aktor terkenal yang dulunya ternyata memulai karirnya sebagai trainee idol. Yuk simak 6 aktor Korea Selatan terkenal yang merupakan mantan trainee idol.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Drama yang akan Rilis Agustus 2023, Berbagai Tema Menarik
1. Kim Min Kyu
Kim Min Kyu yang sering kita jumpai dalam drama Korea ternyata ia mengawali kariernya sebagai trainee idol. Bahkan ia mengungkapkan bahwa ia berlatih bersama para member SEVENTEEN selama satu bulan. Namun sayangnya namanya tidak termasuk dalam jajaran member yang akhirnya debut. Kim Min Kyu yang selama ini sering memeranakn karakter secondlead, untuk pertama kalinya cintanya berhasil lewat drama 'Business Proposal'.
2. Lee Jong Suk
Lee Jong Suk mulai dikenal publik lewat drama 'School 2013'. Setelah itu namanya semakin melambung setelah memainkan drama hit seperti 'I Hear Your Voice', 'While You Were Sleeping', 'W', 'Pinocchio', dan 'Romance is A Bonus Book'. Awalnya ternyata Lee Jong Suk adalah mantan trainee di SM Entertainment. Namun karena ia merasa lebih tertarik dengan dunia akting ia memilih untuk mundur.
3. Na In Woo
Sebelum debut sebagai seorang aktor, Na In Woo merupakan trainee di bawah naungan JYP Entertainment. Tentu saja ia menjadi trainee bersama dengan Jinyoung dan JayB GOT7, Twice, dan Youngjae BAP. Na In Woo sebenarnya telah memulai debut aktingnya sejak 2015, namun namanya diknal publik atas peran cinta sepihaknya sebagai kakak sepupu dalam drama 'Mr. Queen'.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Webtoon Horor yang Wajib Dibaca, Bikin Merinding!
4. Ahn Hyo Seop
Kalau Ahn Hyo Seop mungkin sudah banyak yang tahu ya. Aktor yang satu ini ternyata pernah menjadi trainee di JYP selama 3 tahun. Bahkan sebenarnya Ahn Hyo Seop merupakan trainee yang rencananya debut bersama GOT7. Lucunya, ia tidak lolos menjadi member GOT7 bukan karena kemampuannya yang kurang. Namun hal ini karena tinggi badan Ahn Hyo Seop yang terlalu tinggi dibandingkan dengan yang lain.
5. Kwak Dong Yeon
Siapa sangka Kwak Dong Yeon yang sering mendapatkan peran sebagai pemeran pendukung yang kuat dulunya adalah seorang trainee. Sebelum menjadi aktor, Kwak Dongyeon sudah debut sejak 2012 sebagai seorang gitaris dan vokalis dalam Kokoma Band. Band tersebut merupakan grup trainee dari FNC Entertainment. Diketahui bahwa ia telah belajar musik di FNC Academy sejak tahun 2010.
6. Kim Min Jae
Sebelum aktif berperan dalam drama, Kim Min Jae aktif mengikuti kompetisi 'Show Me the Money' season 4. Melalui acara tersebut ia mulai dikenal publik dengan nama panggung Real.be. Ia adalah seorang rapper dan hingga saat ini masih menghasilkan karya musiknya. Sebelum setenar sekarang ternyata Kim Min Jae pernah menjalani masa trainee di bawah CJ E&M selama 4 tahun.
Itu adalah 6 aktor yang pernah menjadi trainee sebagai idola. Apakah aktor kesayangan kalian termasuk dalam 6 daftar ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Terseret Kasus Bully, Tuntutan Hukum Jo Byung Kyu Mandek Karena Hal Ini
-
Aktor dan Kru Bersatu Mogok Kerja, Produksi Deadpool 3 Terancam Tertunda Usai Syuting Dihentikan
-
Adam Jordan Tak Merasa Tersaingi Aktor Baru: Justru Aku Rangkul Mereka
-
Nicholas Saputra Salah Tingkah Ditanya Seputar Ketampanannya
-
6 Seleb Pria Korea yang Pilih Han So Hee sebagai Tipe Ideal, Siapa Saja?
Entertainment
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
7 Rekomendasi Film Petualangan Seru yang Membuatmu Lupa Waktu
-
Tembus 2 Juta Penonton Film Sore: Tentang Perjalanan yang Membekas di Hati
-
Step It Up oleh IDID: Tekad Kuat untuk Mengukir Jalan Sendiri Menuju Sukses
Terkini
-
Keren! Rizky Pratama Riyanto Sabet 5 Kali Juara Lomba Video di Karawang
-
Menari Bersama Keberagaman: Seni Pembelajaran Diferensiasi di Kelas Modern
-
Tradisi Perempuan Jepang di Tahun 1930-an di Novel The Makioka Sisters
-
BRI Super League: Novan Setya Sasongko Ungkap Target dengan Madura United
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir