Salah satu member boy group WayV, yakni Kun dipastikan absen dari jadwal penampilan grup mereka yang akan menghadiri ajang 'KCON LA 2023'. Kabar ini secara resmi diumumkan oleh pihak SM Entertainment melalui laman Kwangya Club pada Selasa (25/7/2023).
Mengutip dari akun Instagram @nctzenarea, berikut isi surat pernyataan SM Entertainment mengenai jadwal kegiatan member WayV, Kun.
"Halo, berikut informasi mengenai jadwal WayV di 'KCON LA 2023'. Saat ini, Kun sedang berkonsentrasi pada perawatan untuk cedera pergelangan kaki. Jadi, ia tidak dapat menghadiri 'KCON LA 2023' yang dijadwalkan pada tanggal 18 Agustus 2023," jelas SM Entertainment.
Pihak agensi juga meminta para penggemar untuk mengerti dan memahami kondisi Kun, agar sang idola dapat berkonsentrasi untuk memulihkan kondisinya.
Sebelumnya, para penggemar sempat menanyakan absennya Kun dari sejumlah jadwal penampilan grup WayV, seperti ajang penghargaan TMEA beberapa waktu yang lalu.
Minimnya konfirmasi dari pihak agensi mengenai absennya Kun dari Jadwal WayV, membuat sang idola memberikan konfirmasi pribadi kepada para penggemar mengenai kondisi kesehatannya.
Kini akhirnya pihak SM Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi mengenai ketidakhadiran Kun dalam jadwal grup WayV untuk penampilan mereka di 'KCON LA 2023' pada bulan Agustus mendatang.
Para penggemar pun mendoakan agar Kun lekas pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti sebelumnya.
Pada bulan April lalu, pihak SM Entertainment mengumumkan bahwa Kun mengalami cedera pergelangan kaki saat tengah menjalankan hobi pribadinya.
Sejak saat itu, Kun membatasi pergerakannya, dan melakukan jadwal grup dengan bantuan tongkat dan kursi roda.
Baru-baru ini Kun mengabarkan kondisinya jauh lebih baik dan ia bisa berjalan tanpa bantuan tongkat. Namun, ia masih harus melakukan latihan dan perawatan untuk memulihkan kondisinya.
Selain akan tampil di ajang 'KCON LA 2023', boy group WayV juga dijadwalkan melanjutkan tur fanmeeting 'Phantom' di Macau dalam waktu dekat ini.
Mereka akan menyapa para penggemar di Macau pada tanggal 12 Agustus 2023 mendatang. Member Kun dikonfirmasi menghadiri fanmeeting tersebut.
Sekali lagi semoga lekas sembuh untuk Kun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Don't Say You Love Me oleh Jin BTS: Ingin Lepas dari Cinta yang Menyakitkan
-
RIIZE Siap Bangkitkan Jiwa Menari Semua Orang di Lagu Comeback Bertajuk Fly Up
-
Mulai Rp 850 Ribu, Intip Harga Tiket Fanmeeting Ahn Hyo Seop di Jakarta
Artikel Terkait
-
Alami Cedera Kaki, Nia Ramadhani sampai Konsul ke Tiga Dokter
-
Saddil Ramdani Hanya Main 35 Menit, Pelatih Sabah FC Beri Respons Begini
-
Terhindar dari Cedera Parah, Wonderkid Manchester United: Alhamdulillah
-
Emosi David Ozora Masih Meledak-Ledak Pasca Alami Penganiayaan Oleh Mario Dandy CS, Efek Cedera Otak?
-
Dokter Sebut David Ozora Alami Cedera Otak Parah Bak Kecelakaan Mobil Usai Dianiaya Mario Dandy
Entertainment
-
Agensi Umumkan aespa dan IZNA Bersiap untuk Comeback pada Juni 2025
-
5 Penjahat Boku no Hero Academia yang Layak Dimaafkan, Siapa Saja?
-
6 Rekomendasi Drama China dari Pemain The Prisoner of Beauty
-
Bukan Luffy, Oda Ungkap Karakter Ini Paling Dekat dengan Harta One Piece
-
Sinopsis Mungkin Kita Perlu Waktu, Upaya Sebuah Keluarga Lewati Duka
Terkini
-
Gebrakan Baru Kluivert untuk Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Comeback!
-
Dari Anak Nakal Jadi Pahlawan Kota: Kisah Seru di Balik The Night Bus Hero
-
Bad Hair Day? Nggak Lagi! Intip 5 Gaya Rambut Simpel ala Go Min Si
-
Imbas Ulah Lembaga Sensor, Kenikmatan Nonton Film The Red Envelope Jadi Hilang
-
Wisata Air Terjun Lapopu, Disebut-sebut Tertinggi di Sumba