My Dearest merupakan drama romansa sejarah yang belatar di dinasti Jeseon saat orang-orang mengalami kesulitan berat karena invansi Qing (3 Januari 1637 hingga 24 februari 1637).
Menceritakan mengenai kisah seorang pria bernama Lee Jang Hyun (Nam Goong Min) yang telah bersumpah tidak akan menikah, dan seorang wanita bernama Yoo Gil Chae (Ahn Eun Jin), yang bermimpi untuk menenmukan cinta sejatinya setelah dua kali gagal dalam pernikahan.
Lee Jang Hyun, pria misterius yang tiba-tiba muncul di kalangan masyarakat, ia nampak seperti orang biasa yang ceria, namun sebenarnya tidak. Dia adalah orang dengan segala rahasia yang dalam dan kelam. Pertemuannya dengan Yoo Gil Chae membuat kehidupannya berubah.
Ahn Eun Jin berperan sebagai Yoo Gil Chae, putri dari keluarga bangsawan yang bertahta sebagai dewi sosialita dengan kecantikannya yang mempesona. Pada walnya, Yoo Gil Chae cenderung agak sombong.
Namun, setelah menderita selama masa perang dan jatuh cinta dengan satu pria, dia berangsur-angsur menjadi dewasa dan akhirnya membuat transformasi yang dramatis.
Dilansir dari Soompi pada Rabu (2/8/2023) dalam potongan gambar yang baru saja di rilis, Yoo Gil Chae terlihat feminim dan menggemaskan dalam balutan hanbok pink dan merah yang cantik. Ia duduk dengan memegang kuas di tanganya, wanita bangsawan yang anggun itu terlihat seindah lukisan.
Tim produksi mengatakan, “Yoo Gil Chae adalah protagonis wanita di pusat narasi badai My Dearest. Itulah mengapa kemampuan akting Ahn Eun Jin sangat penting untuk perkembangan drama ini."
Berikan pujian untuk akting Ahn Eun Jin, tim produksi menambahkan, "Ahn Eun Jin menangkap tranformasi karakter Yoo Gil chae yang awalnya seorang putri bangsawan cantik dan secara bertahap tumbuh menjadi seorang wanita yang lebih kuat, dengan kemampuan aktingnya yang dalam dan luas. Penonton akan dapat menyaksikan sisi lain dari pesona Ahn Eun Jin melalui drama My Dearest.”
Drama ini akan menyajikan kisah sepasang kekasih yang saling merindukan satu sama lain di tengah invansi Qing. Penonton akan melihat kisah cinta yang menyentuh hati dengan penggambaran adegan yang menarik dan mengesankan.
My Dearest dijadwalkan akan tayang perdana mulai 4 Agustus 2023 pukul 9.50 malam KST setiap hari Jumat-Sabtu di stasiun TV MBC.
Baca Juga
-
Daftar Film Indonesia Tayang 17 April, Ada Karya Terbaru Joko Anwar!
-
Tembus 2 Juta Penonton, 'Komang' Resmi Jadi Film Adaptasi Lagu Terlaris
-
Drama Korea Kim Hye Yoon, 'Human from Today' Ditunda Tahun 2026, Cek Detailnya!
-
Tayang Perdana! 3 Alasan 'Crushology 101' Wajib Masuk Watchlist Kamu!
-
Bedah Karakter dalam 'Weak Hero Class 2', Siapa yang Paling Kuat?
Artikel Terkait
-
Deretan Drama Korea Action Terbaik, Pacu Adrenalin dan Ketegangan
-
Deretan Drama Korea Bona WJSN, Terbaru Jadi Dukun di The Haunted Palace
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku