Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan beberapa waktu lalu mengalami musibah, yakni kecelakaan mobil tunggal.
Kecelakaan yang dialami keduanya menjadi sorotan publik, bahkan pakar transportasi Deddy Herlambang, yang memperkirakan laju mobil yang dikendarai oleh Rendy Kjaernett.
Menurut Deddy Herlambang, suami Lady Nayoan itu diduga ngebut dan mengendarai mobil dengan kecepatan lebih dari 100 km/jam.
Dugaan Deddy Herlambang itu berbeda dengan pengakuan Rendy Kjaernett sebelumnya. Rendy Kjaernett mengaku ia berkendara normal, sekitar 90 km/jam.
"Kalau kita lihat dari kondisi mobilnya, dan itu saya yakin itu kencang sekali. Kalau saya melihat dari kecelakaan itu, sepertinya memang kecepatannya di atas 100 km/jam," ucap Deddy Herlambang, seperti dikutip dari wawancara di kanal YouTube Intens Investigasi, Jumat (04/08/2023).
Akan tetapi, Deddy Herlambang menilai kerusakan mobil Rendy Kjaernett tak mungkin akibat kecepatan normal.
"Tidak mungkin kalau memang benar cara drivernya, tidak mungkin. Kalau memang dia drivernya betul, normal saat itu juga tidak menjadi seperti itu," tambahnya.
Sebagai informasi, Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan mengalami kecelakaan di Tol Cikampek kilometer 6 pada Senin (31/7/2023) setelah menemui pendeta bersama.
Dalam gambar yang beredar, tampak bemper depan mobil hancur dan roda sebelah kanan bengkok. Tak hanya itu, bagian kursi sopir juga terlihat lebih hancur dibandingkan kursi penumpang.
Rendy Kjaernett mengaku bahwa ia tengah mengobrol santai dengan Lady Nayoan, namun mendadak ban slip ketika akan berpindah jalur.
"Saat itu lagi di jalur paling kanan, mau pindah ke jalur kiri. Lalu ban slip, mobil mutar langsung terseret, nabrak tembok beton terus terguling tiga kali," tutur Rendy Kjaernett.
Akibat insiden tersebut, Rendy Kjaernett mengalami luka di bagian tangan kiri, leher, dan nyeri dada serta punggung. Di sisi lain, Lady Nayoan mengalami cedera dan harus dirawat di rumah sakit.
Baca Juga
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
Artikel Terkait
-
Rekomendasi 7 Mobil Bekas Tipe Sedan April 2025: Harga Lebih Murah dari XMAX, Mesinnya Bandel!
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gejolak Tarif Bikin Mitsubishi Enggan Kirim Mobil ke Amerika Serikat
-
Pentingnya Cek Ban Pasca-mudik, Pastikan Aman untuk Aktivitas Harian
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
Entertainment
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
5 Karakter Anime One Piece yang Beresiko Mati Sebelum Egghead Arc Berakhir
-
Film Drop: Kencan Pertama yang Jadi Teror Mematikan
Terkini
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
-
Menyelami Filosofi Ki Hadjar Dewantara di Era Pendidikan Deep Learning
-
4 Rekomendasi Film tentang Krisis Ekonomi yang Seru, Wajib Nonton!