Hwang Min Hyun dikabarkan akan membintangi drama baru yang berjudul 'Study Group' (judul literal). Menjadi siswa SMA sebenarnya bukan peran baru yang dimainkan oleh Hwang Min Hyun. Pada 2020 ia berperan di drama 'Live On' dan menjadi siswa yang bersikap dingin. Tentunya, karakter selanjutnya yang akan diperankan oleh Hwang Min Hyun menjadi fokus perhatian para penggemarnya.
Melansir dari Soompi, Kamis (10/8/2023) bahwa agensi Hwang Min Hyun, PLEDIS Entertainment mengonfirmasi bergabungnya Hwang Min Hyun dalam drama baru. Perwakilan dari agensi mengatakan, “Hwang Minhyun telah melakukan casting untuk berperan sebagai Yoon Ga Min dalam drama 'Study Group'."
Kemudian secara lengkap PLEDIS juga memberikan informamsi tambahan, "Hwang Min Hyun dijadwalkan memulai syuting pada paruh kedua tahun ini. Tolong tunjukkan banyak antisipasi untuk [Hwang Minhyun] saat dia menunjukkan sisi baru dirinya.”
Drama ini akan dibuat berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, 'Study Group'. Berkisah tentang kehidupan siswa Yoon Ga Min, yang ingin pandai belajar. Tetapi sayangnya hanya pandai dalam berkelahi. Ia bersekolah di Sekolah Menengah Teknik Yusung, yang merupakans salah satu sekolah terburuk di dunia. Dalam sebuah kelompok belajar drama ini menceritakan kisah sengit tentang persaingan ujian masuk perguruan tinggi.
Hwang Min Hyun akan berperan sebagai Yoon Ga Min. Ia memiliki penampilan seperti siswa teladan dengan menggunakan kacamata dan seragam yang selalu rapi. Namun, penampilannya tidak mencerminkan prestasinya. Dia sebenarnya berada di posisi ranking terakhir dalam hal nilai.
Meskipun otaknya kosong, Yoon Ga Min adalah seseorang yang bersemangat untuk duduk dengan rajin di mejanya. Ia menjadi ingin belajar dengna bersungguh-sungguh. Hal ini ia lakukan dengan tujuan kuliah. Namun, ketika teman-teman kelompok belajarnya diintimidasi, Yoon Ga Min melepas kacamata hingga seragam sekolahnya. Ia segera mengeluarkan kemampuan bertarungnya untuk melindungi teman-temannya.
Saat ini Hwang Min Hyun sedang menunjukkan pesonanya sebagai seorang komposer jenius dalam drama 'My Lovely Liar'. Ia menyembunyikan identitasnya aslinya dan bersembunyi karena trauma masa lalu. Namun pada akhirnya ia bertemu dengan Mok Sol Hee yang merupakan pemburu kebohongan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Spoiler Drama Korea 'My Dearest': Ahn Eun Jin Lawan Hawa Dingin di Bawah Salju
-
Baru Tayang, Drama Korea 'My Lovely Liar' Puncaki Rangking Global di Rakuten Viki
-
Gantikan Kim Hieora, Jung Eun Chae Akan Tampil dalam Drama 'Jeong Nyeon'
-
5 Drama Korea Netflix yang Cocok dijadikan Game Ponsel, Ada Squid Game
-
Jadi Pemeran Utama, Hwang Minhyun Dikonfirmasi Bintangi Drama 'Study Group'
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata