NCT baru saja membagikan teaser 'NCT 2023 CONNECTION' untuk member Yangyang, tepat pada Selasa (15/8/2023), pukul 00.00 KST di sejumlah akun media sosial.
Mengutip dari akun Instagram official @nct, kali ini Yangyang memamerkan pesonanya yang kece abis dari negara Mongolia.
Mengenakan outfit serba hitam, Yangyang menyelusuri jalanan kota di Mongolia dengan vibe yang santai dan gaya yang swag abis.
Diiringi lantunan musik rock, anggota termuda sub unit WayV ini tampil enjoy saat ia menikmati waktunya sendiri seperti mendengarkan musik melalui headphone, menikmati camilan sembari menikmati minuman bersoda di tengah suasana kota yang bersalju.
Yangyang juga menampilkan spirit yang bebas dan ceria, ketika ia tampak duduk di atas koper sembari berputar-putar. Idola asal Taiwan itu juga sukses membuat para penggemar tersipu saat ia tersenyum selama ngobrol di dalam ponselnya.
Secara keseluruhan teaser video 'NCT 2023 CONNECTION' untuk Yangyang ditampilkan dengan suasana yang menyenangkan.
Tak ketinggalan pula, teaser image untuk Yangyang juga ikut dibagikan untuk menambah keseruan.
Masih dengan gaya dan outfitnya yang swag abis, Yangyang tampil kece saat mengenakan beanie dan penutup hoodie di saat bersamaan. Di beberapa gambar, idola kelahiran tahun 2000 itu lebih menonjolkan sisi profil wajahnya yang tegas serta tatapan matanya yang ekspresif.
Di gambar lainnya, Yangyang sukses mengejutkan penggemar dengan tatapan mata yang intens. Warna rambut yang putih dipadukan outfit yang serba hitam membuat tatapan matanya tampak semakin tajam.
Tak lupa gambar suasana kota Mongolia dengan bagunan yang dihiasi salju di beberapa sudut juga ikut dibagikan saat Yangyang terlihat sibuk dengan ponsel di tangannya.
NCT akan terus membagikan rangkaian teaser 'NCT 2023 CONNECTION' dari ke-20 member secara berurutan, hingga perilisan album 'Golden Age' pada tanggal 28 Agustus 2023 nanti.
Sejauh ini 8 dari 20 member telah diungkap teasernya. Mulai dari Taeyong, Yuta, Kun, Jeno, Ten, Jaehyun, Renjun, dan Yangyang.
Untuk full album keempat 'Golden Age' kali ini, Yangyang dipastikan mengisi 3 buah lagu, yakni lagu utama 'Golden Age', dan b-side track 'Alley Oop' dan 'Kangaroo'.
Baca Juga
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
ifeye Pancarkan Persona yang Kuat dan Menjebak di Lagu Comeback Berjudul r u ok?
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
Step It Up oleh IDID: Tekad Kuat untuk Mengukir Jalan Sendiri Menuju Sukses
-
Kalahkan BLACKPINK, NCT Dream Raih Trofi Pertama Lagu BTTF di Music Bank
Artikel Terkait
-
Kecelakaan, Taeil NCT Alami Patah Tulang dan Segera Dioperasi
-
Merinding! Renjun Terjebak di Kota Berlin untuk Teaser NCT 2023 CONNECTION
-
Lama Dinanti, iKON Umumkan Bakal Rilis Single Album 'PANORAMA' di Bulan Agustus Ini
-
Jadi Model Majalah ELLE, Taeyong NCT Tebar Pesona Lewat Busana Penuh Warna
-
NCT Bagikan Detail 2 B-side Track dari Album Golden Age, Ada Lagu Alley Oop
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
Ulasan Novel Summer in the City:Cinta Tak Terduga dari Hubungan Pura-Pura
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia