NCT Dream terus membagikan konten di balik layar untuk comeback full album ketiga mereka 'ISTJ' yang dirilis pada tanggal 17 Juli 2023 lalu.
Mengutip dari kanal YouTube NCT Dream pada Sabtu (19/8/2023), video di balik layar untuk proses rekaman lagu utama 'ISTJ' pun telah dibagikan.
Video berdurasi sekitar 29 menit dan 28 detik itu dimulai dengan pertemuan para member saat mendengarkan demo lagu 'ISTJ' untuk pertama kalinya. Mark dan kawan-kawan memberikan reaksi yang beragam dan lanjut ke proses perekaman.
Dimulai dari member Haechan yang memulai proses rekaman dengan penuh semangat. Ia tampak menyanyikan semua part miliknya dan memberikan beberapa masukan. Tak lupa ia juga melakukan layering vokal mulai dari nada rendah hingga tinggi.
Menyelesaikan perekaman pertama, Haechan duduk dan menyapa para penggemar sembari menjelaskan mengenai lagu utama 'ISTJ' yang intens dan soft pada saat bersamaan.
Sang vokalis utama NCT Dream tersebut mengaku kesulitan, tetapi ia dapat menyelesaikan proses rekaman dengan baik. Di akhir komentarnya, Haechan meminta para penggemar untuk memberikan dukungan kepada lagu terbaru mereka.
Tidak sampai di situ, Haechan berpura-pura pingsan dan menjatuhkan diri ke sofa tempatnya duduk setelah menyelesaikan proses rekaman yang melelahkan.
BACA JUGA: Bagikan Rutinitas Para Trainee YG Entertainment, Penggemar: Kalo Gue Udah Tipes
Menyusul Haechan, member Mark memasuki ruangan rekaman dengan gaya santai. Namun, ketika ia mulai merekam suara, Mark kerap memberikan masukan dan terus mengulang bagiannya hingga menghasilkan yang terbaik.
Satu per satu member NCT Dream menunjukkan kebolehan vokal mereka dan juga kerja keras yang mereka lakukan untuk menyuguhkan lagu 'ISTJ' dengan performa vokal yang memuaskan.
Jeno sukses mengejutkan para penggemar dengan rap yang kuat, tetapi memiliki tone yang stabil saat bernyanyi.
Jaemin juga tak kalah kerennya dengan bagian rap-nya, serta tingkah lucu saat melakukan rekaman sukses membuat suasana menjadi lebih menyenangkan.
Jisung menambah warna dengan dedikasinya saat merekam lagu, serta deep vokalnya yang unik.
Tak ketinggalan pula duo main vokal Renjun dan Chenle yang terdengar sama persis seperti versi CD. Keduanya juga menampilkan yang terbaik dengan eksekusi nada tinggi mereka.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Artikel Terkait
-
3 Beda Film Pabrik Gula Versi Cut dan Uncut, Pahami Dulu Sebelum Nonton!
-
KiiiKiii Debut dengan Album UNCUT GEM, Ini Pesan dari Lagu Utama BTG
-
Buat Apa Ada Film Pabrik Gula Versi Uncut?
-
Slamet Rahardjo & Yatti Surachman: Dua Aktor Senior yang Membawa Kehangatan di Balik Layar Rahasia Rasa
-
Girl Group Baru KiiiKiii Rilis MV I DO ME dengan Konsep Segar dan Berbeda
Entertainment
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
Terkini
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji
-
Menemukan Bintang di Langit Jiwa: Sebuah Renungan atas Novel Lucida Sidera
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie