Ibu Indah Permatasari, Nursyah kembali menjadi gunjingan usai menuding sang menantu Arie Kriting memakai ilmu hitam untuk menggaet putrinya.
Nursyah sendiri sempat tak anggap Indah Permatasari sebagai anaknya. Akan tetapi, Nursyah terbaru ini justru mengaku hal yang sebaliknya.
Secara blak-blakan, Nursyah mengaku bahwa dirinya tak pernah membenci Indah Permatasari. Ia berdalih hanya membenci situasi yang saat ini terjadi.
“Indah Permatasari yang terhormat anakku, sedikitpun hatiku tidak pernah benci sama Indah cuman keadaan ini yang bikin mami benci, tidak ada,” kata Nursyah dikutip dari kanal YouTube Ngobrol Asix, Rabu (23/08/2023).
Bahkan, Nursyah mengaku ingin merawat cucunya, yakni anak Indah Permatasari dan Arie Kriting. Ia mengaku tak masalah untuk merawat cucunya saat Indah Permatasari syuting dan bekerja.
“Kalaupun dikasih saya mau merawat (anak Indah Permatasari dan Arie Kriting). Saya sudah pernah bilang kalau Indah syuting kasihlah saya untuk dirawat di rumah, gapapa tidak ada masalah dengan itu anak,” sambungnya.
Nursyah sendiri tak menampik bahwa ia begitu kangen dengan Indah Permatasari. Momen itu terjadi ketika Indah Permatasari menghadiri pertunangan adiknya, kala itu Nursyah mengaku begitu rindu karena sudah lama tak bertegur sapa dengan putrinya.
“Saya yang ngambil tangannya itu Indah karena saya rindu sama dia, tapi saat itu Shinta peluk saya tapi Indah tidak, tanganku juga tidak digenggam keras,” ungkap Nursyah sembari menangis.
Sebelumnya, Nursyah sempat menjadi sorotan karena tak menganggap Indah Permatasari sebagai anaknya.
Pernyataan Nursyah itu dilontarkan karena ia menuding Arie Kriting menggunakan guna-guna. Nursyah kala itu menegaskan bahwa dirinya tak mau dikaitkan dengan sang putri dan menantunya.
“Indah Permatasari bukan anak saya, ya Indah Permatasari bukan anak saya lagi, sudah,” kata Nursyah dengan tegas di live Instagram yang diunggah ulang oleh akun TikTok @TARGOTAP19.
Baca Juga
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
-
Film Audrey's Children, Kisah di Balik Terobosan Pengobatan Kanker Anak
-
Mau Gaya Manis Tapi Tetep Chic? Coba 5 Hairdo Gemas ala Zhang Miao Yi!
-
Ulasan Novel The Pram: Teror Kereta Bayi Tua yang Menghantui
-
5 Karakter Kuat One Piece yang Diremehkan Monkey D. Luffy, Jadinya Kalah!
Artikel Terkait
-
Nursyah Tuding Indah Permatasari dan Arie Kriting Nikah Siri, Syaratnya Memang Apa Aja?
-
Aksi Kekerasan Anak di Jagakarsa Berlanjut hingga Polres, Ketua RW: Kita Sudah Mediasi, Gagal Karena Video Viral
-
Nursyah Akhirnya Mau Terima Indah Permatasari dan Cucu, Tapi Tidak untuk Arie Kriting
-
Terdakwa Predator Seks Anak di Sleman dan Kota Jogja Ajukan Pledoi, Sebut Tuntutan JPU Berlebihan
-
Nursyah Tolak Nasihat Ashanty Minta Dirinya Legawa Restui Pernikahan Indah Permasari dan Arie Kriting
Entertainment
-
5 Karakter Kuat One Piece yang Diremehkan Monkey D. Luffy, Jadinya Kalah!
-
5 Rekomendasi Serial Kerajaan Netflix yang Tak Kalah Seru dari Bridgerton
-
Agensi Umumkan aespa dan IZNA Bersiap untuk Comeback pada Juni 2025
-
5 Penjahat Boku no Hero Academia yang Layak Dimaafkan, Siapa Saja?
-
6 Rekomendasi Drama China dari Pemain The Prisoner of Beauty
Terkini
-
Asnawi Comeback ke Timnas, Undur Diri dari Tim ASEAN All Stars Bakal Jadi Kenyataan?
-
Film Audrey's Children, Kisah di Balik Terobosan Pengobatan Kanker Anak
-
Mau Gaya Manis Tapi Tetep Chic? Coba 5 Hairdo Gemas ala Zhang Miao Yi!
-
Ulasan Novel The Pram: Teror Kereta Bayi Tua yang Menghantui
-
Infinix Note 50X 5G+ Masuk ke RI Bareng Note 50S 5G+, Harga Tidak Sama