Boy group NCT baru saja resmi merilis pra-rilis single bertajuk 'Golden Age', tepatnya pada Rabu (23/8/2023), pukul 18.00 KST.
'Golden Age' merupakan salah satu dari 2 lagu utama untuk comeback full album keempat mereka dengan judul yang sama.
Bersamaan dengan perilisan lagu utama, video musik untuk lagu 'Golden Age' juga telah dibagikan di kanal YouTube SMTOWN.
Dibawakan oleh 20 member NCT, 'Golden Age' merupakan lagu yang mereinterpretasikan gerakan kedua dari Piano Sonata No.8 'Bichang' karya Beethoven.
Komposisi lagu ini menggunakan ketukan trap yang intens, digabungkan dengan melodi piano yang elegan untuk menciptakan kesan grande dalam berbagai cara.
Video musik berdurasi sekitar 3 menit dan 45 detik itu dibuka dengan harmonisasi vokal yang lembut oleh member Doyoung dan alunan piano yang indah. Sebelum memasuki bagian pembuka lagu yang menampilkan raps yang intens.
Secara keseluruhan lagu 'Golden Age' menyuguhkan komposisi rap yang rapat dan mengalir di setiap lagu, ditemani bridge dan vokal yang emosional.
Profil para member NCT juga ditampilkan satu per satu di mana mereka tampak berlari bersama, begandengan tangan, dan saling mendukung untuk terus maju ke depan menyambut era keemasan mereka.
Video musik lagu ini juga ditampilkan dengan gradasi warna yang hangat dan sinematik, serta adegan kebersamaan para member yang menyentuh hati.
Video musik lagu 'Golden Age' juga berisikan pesan tentang para member yang akan selalu terhubung satu sama lain meskipun mereka berada di lokasi yang berbeda dan berjauhan.
Para penggemar juga merasakan hubungan yang sama melalui video musik lagu 'Golden Age', seolah ikut berlari bersama dan berjuang bersama para member NCT dalam menyambut era keemasan mereka.
Sementara itu, NCT akan resmi melakukan comeback dengan full abum keempat mereka 'Golden Age' pada tanggal 28 Agustus 2023, dengan merilis lagu utama kedua 'Baggy Jeans' yang akan dibawakan oleh 5 member NCT U, yakni Taeyong, Doyoung, Ten, Jaehyun, dan Mark.
Jelang comeback, NCT akan menggelar konser 'NCT NATION: To The World' pada tanggal 26 Agustus 2023, bertempat di Incheon Munhak Main Stadium, Seoul.
Baca Juga
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
ENHYPEN Umumkan Jadwal Baru Tur Dunia Walk The Line di Asia
-
Resmi Comeback Solo, Jin BTS Sukses Gelar Showcase Spesial Bareng Penggemar
-
Irene Red Velvet Bawa Kegembiraan Lewat Lagu Ceria di Album Like A Flower
Artikel Terkait
-
NCT DREAM When I'm With You: Dunia Terasa Berhenti saat Sedang Bersama Dia
-
Ada R&B hingga Dance, Intip 3 Detail Lagu B-side di Album WayV Bertajuk Frequency
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
-
NCT Dream 'When I'm With You', Ungkapan Rumitnya Cinta Dibalut Melodi Segar
-
WayV Usung Genre Hip Hop Old School Dance di Lagu Comeback Frequency
Entertainment
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
-
Rating Melejit! Akhir Drama Korea Jeongnyeon Pecahkan Rekor, Happy Ending?
Terkini
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders