NCT Dream, salah satu sub unit dari NCT, boy group yang berada di bawah naungan SM Entertainment, tahun ini memasuki tahun ke-7 mereka bersama sejak debut. Ketujuh member NCT Dream yakni Mark Lee, Huang Renjun, Lee Jeno, Lee Haechan, Na Jaemin, Zhong Chenle, dan Park Jisung ini telah melewati berbagai macam pengalaman dan kenangan, mulai dari yang menyenangkan hingga menyedihkan.
NCT Dream sendiri awalnya bukanlah grup tetap, dengan kata lain rencana awal SM Entertainment terhadap NCT Dream yaitu menerapkan sistem graduate. Leader NCT Dream, Mark Lee, sempat graduate atau lulus dari NCT Dream. Tetapi karena para penggemar yang menyuarakan keinginan mereka agar NCT Dream menjadi unit yang tetap, akhirnya Mark kembali ke NCT Dream dan grup ini menjadi grup permanen dengan 7 anggota.
Na Jaemin merupakan salah satu member NCT Dream yang sempat hiatus beberapa tahun yang lalu karena cedera punggung yang ia alami. Meski sempat tidak beraktivitas bersama grup selama berbulan-bulan, tetapi akhirnya Jaemin tetap bisa kembali berjuang bersama ketujuh member lainnya hingga saat ini.
Na Jaemin mengungkapkan makna NCT Dream bagi dirinya dalam beberapa kesempatan. Pada acara NCT Dream Boys Mental Camp 2 tahun 2021, Jaemin mengungkapkan orang-orang yang tidak bisa ia tinggalkan, salah satunya adalah Dreamies, sebutan untuk para member NCT Dream.
Saat Dream Vibe tahun 2022, Jaemin juga menjelaskan makna NCT Dream bagi dirinya.
“Team yang memberikan energi yang paling terang kapanpun aku mengalami waktu yang sulit,” ujar Jaemin, seperti dikutip dari unggahan akun instagram @nanadoongie.id.
BACA JUGA: Sinopsis Drakor Hyo Shim's Independent Life, Drama Terbaru Bertema Keluarga
Jaemin juga menganggap NCT Dream sebagai ‘kampung halaman’ dan ‘keluarganya’.
“Aku bisa mendedikasikan segalanya untuk para anggota,” ujar Jaemin saat interview USATODAY pada 09 April 2023.
“Bagiku, aku mencapai mimpiku berkat NCT Dream. Aku pikir member NCT Dream membantuku untuk mencapai mimpiku,” ungkap Jaemin dalam NCT Dream x Osen Interview.
Persahabatan dan kekeluargaan dalam NCT Dream memang tidak usah diragukan lagi. Selalu bersama menghadapi berbagai kesulitan sejak masih remaja hingga sukses seperti sekarang, tentu menambah erat perasaan para member satu sama lain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Sesuai Keinginan, Haein LABOUM Bongkar Jenis Kelamin Calon Anak ke-2 Sambil Ucap Syukur
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
24 Jam Diserang Suara Bising: Begini Kisah Penduduk Perbatasan Korsel-Korut yang Tak Bisa Tidur!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan