Changsub BTOB, yang saat ini juga menjabat sebagai kepala sekolah musik terapan CHANG-GGO, telah merilis pernyataan permintaan maaf atas masalah baru-baru ini terkait konten desain logo.
Awal bulan ini, CHANG-GGO meluncurkan kompetisi desain logo baru untuk sekolah musik. Kompetisi tersebut mengiklankan bahwa pemenang akan menerima kartu hadiah shopping mall senilai 500.000 KRW (sekitar Rp5,7 juta).
Namun, sesaat setelah periode pendaftaran ditutup, CHANG-GGO mengumumkan bahwa tidak ada pemenang untuk kontes desain logo, karena desain yang dikirimkan tidak sesuai dengan arahan kreatif CHANG-GGO. Alasan tersebut membuat banyak netizen kesal, termasuk mereka yang mengirimkan desainnya untuk kontes tersebut.
Pada Kamis (31/8/2023) waktu setempat, Changsub mengeluarkan pernyataan resmi sebagai kepala sekolah CHANG-GGO untuk menanggapi kegaduhan tersebut.
"Saya benar-benar meminta maaf karena meluncurkan kontes tanpa sepengetahuan saya, karena ini adalah pertama kalinya saya menjalankan bisnis," tutur Changsub seperti dikutip dari Allkpop (31/8/2023). Ia juga meminta maaf secara khusus kepada para peserta yang telah berpartisipasi dalam kontes tersebut.
Changsub melanjutkan bahwa kontes desain logo tersebut seharusnya dengan jelas menunjukkan bahwa pemenang tidak dapat dipilih, namun pihak penyelenggara mengabaikan detail penting sehingga membuat banyak orang kecewa.
Selanjutnya, Changsub menyatakan bahwa dirinya akan menjadi pemimpin yang lebih baik, yang mampu mengambil keputusan dengan pertimbangan yang matang, agar kesalahan seperti itu tidak terulang kembali.
Meskipun banyak yang mendukung dan menyemangati Changsub setelah merilis permintaan maaf, tak sedikit netizen yang tetap merasa hal ini tidak adil.
"Aku berada di pihak peserta karena mendesain logo membutuhkan waktu dan kerja keras. Satu postingan dan permintaan maaf tidak bisa mengembalikan waktu dan kerja keras mereka. Jadi aku rasa masih ada orang yang kecewa dengan apa yang terjadi," tulis akun @wyn**** seperti dikutip dari Instagram @changggo_.
"Aku merasa marah karena tidak ada pemenang, aku merasa bahwa itu sebuah penghinaan terhadap kerja keras desainer. Aku harap kamu tahu bahwa pekerjaan orang lain sama berharganya dengan pekerjaanmu, Terima kasih atas permintaan maafmu," tulis akun @gga****.
"Jika kontes ini dibuka lagi, aku rasa lebih baik kamu mengumumkan secara detail tentang hadiah dan hak cipta dari logo itu," tulis akun @laz****.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Hadir Sejak 1981, Brand Sepatu Asal Semarang Ini Siap Bersaing di Pasar Global
-
35 Poster Ucapan 17 Agustus 2023 Terbaru dengan Desain Keren, Langsung Download Gratis!
-
Kemenparekraf Kolaborasi Buat Kompetisi Desain Sebagai Sarana Promosi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
-
Kini Desain Bangun Rumah Bisa Pakai Aplikasi Lho, Penggarapnya BUMN
Entertainment
-
Jangan Lewatkan! The Conjuring: Last Rites Tayang di HBO Max 21 November
-
Ada Tom Holland dan Anne Hathaway, Intip Preview Terbaru Film The Odyssey
-
Jadi Single Mom, Erika Carlina Bakal Terima Masukan soal Cara Asuh Baby Andrew
-
Rutin Cek Darah, Sarwendah Akui Pernah Temukan Hasil yang Janggal
-
Ariana Grande Diserang Fans saat Premiere Film Wicked For Good di Singapura
Terkini
-
Adu Pintar Para Raksasa AI: Gemini vs. ChatGPT-4o, Siapa Juaranya?
-
Menghidupkan Makna Pendidik Melalui Pengalaman Guru Gen Z Salah Berlabuh
-
Bintang Kebaikan di Hari Senin: Menyemai Karakter dengan Apresiasi
-
Lebih dari Sekadar Mengajar: Menjadi Teladan Hidup
-
Mengurai Masalah Islam Kontemporer Lewat Buku Karya Tohir Bawazir