Annisa Larasati Pohan atau yang lebih dikenal dengan nama Annisa Pohan mengungkap konsekuensi menikah dengan Agus Harimurti Yudhoyono.
Seperti diketahui, Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono telah menjalani kehidupan pernikahan selama 18 tahun dan dikaruniai satu orang putri bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Kehidupan pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono pun selalu terlihat harmonis. Namun, baru-baru ini Annisa Pohan mengungkap banyak konsekuensi yang harus diterima sebagai istri AHY.
Sebenarnya, saat memutuskan menikah dengan AHY, Annisa sudah tahu konsekuensi yang akan diterima. Hal ini diungkap oleh Annisa Pohan saat menjadi bintang tamu di kanal Youtube AlVIN in LOVE.
“Dari pertama kali memutuskan menikah dengan Mas Agus, saya udah tau konsekuensinya,” ungkap Annisa Pohan, dilansir dari kanal Youtube ALVIN in LOVE, Rabu (31/8/2023).
Lebih lanjut, Annisa Pohan juga mengatakan cita-citanya untuk melanjutkan S2 harus ditunda setelah menikah dengan AHY.
“Ada beberapa cita-cita saya harus tertunda mungkin seperti S2 pada saat itukan,” tuturnya.
Selain itu, Annisa Pohan juga harus meninggalkan kariernya di dunia entertainment.
“Seperti karier, kan gak mungkin bisa fokus di karier. Saya harus ikut pindah Mas Agus kesana kemari jadi gak bisa 100%,” lanjutnya.
Sebelum menikah dengan AHY, Annisa Pohan mengawali kariernya di dunia entertainment setelah menjadi finalis Gadis Sampul dan meraih juara ketiga pada 1997.
Setelah itu namanya semakin dikenal saat menjadi presenter sebuah acara Sport di salah satu televisi nasional tanah air. Annisa Pohan juga sempat membawakan acara olah raga sepak bola, La Liga dan Bundesliga.
Sementara Agus Harimurti Yudhoyono adalah seorang prajurit TNI angkatan darat yang kini terjun ke dunia politik dan menjadi ketua umum partai.
Hubungan Annisa Pohan dan putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu terjalin ketika masih sama-sama sekolah di Bandung.
Jalinan cinta Annisa Pohan dan AHY mendapat restu dari kedua orang tua dan mereka pun memutuskan untuk menikah pada Jum’at, 8 Juli 2005.
Kala itu, pernikahan pasangan ini menjadi pusat perhatian karena Annisa Pohan dipersunting oleh putra sulung orang nomor satu di Indonesia.
Baca Juga
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
-
Sinopsis Umi no Chinmoku, Film Jepang yang Dibintangi Masahiro Motoki
-
Sinopsis Drama Check In Hanyang, Dibintangi Bae In Hyuk dan Kim Ji Eun
-
3 Film India Dibintangi Raashi Khanna Tayang 2024, Ada The Sabarmati Report
Artikel Terkait
-
Tiket Pesawat Bisa Turun Sebelum Desember? AHY Beri Jaminan
-
Truk ODOL Jadi Biang Kerok Kecelakaan, AHY: Tidak Boleh Dibiarkan, Perlu Penertiban
-
Jejak Karier Merry Riana: Dari Tukang Bagi-bagi Brosur hingga Pengusaha Sukses dan Kini Stafsus Menko AHY
-
Dipercaya AHY Jadi Stafsus, Ini Riwayat Pendidikkan Motivator Merry Riana
-
Intip Bisnis Merry Riana, Motivator yang Ditunjuk Jadi Staf Khusus Menko AHY
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?