Nama aktris Kim Hieora belakangan ini memang tengah naik daun. Setelah membintangi drama Korea The Glory dan yang terbaru The Uncanny Counter 2, popularitas aktris Kim Hieora saat ini semakin melambung.
Sayangnya, baru-baru ini muncul informasi terkait dugaan kekerasan atau bullying yang dilakukan aktris cantik tersebut. Berita ini dirilis oleh Dispatch yang menyatakan bahwa Kim Hieora terlibat dalam kelompok yang melakukan kekerasan di sekolah Menengah Putri Sangji, Wonju, Gangwon-do. Melansir dari Naver pada Rabu (6/9/2023), Dispatch telah melaporkan sang aktris termasuk dalam grup pembully bernama "Big Sanji".
"Big Sanji" sendiri merupakan kelompok kekerasan sekolah yang melakukan pelecehan verbal, penyerangan dan pemerasan kepada korban. Berdasarkan informasi yang didapat, terdapat pihak yang membenarkan berita tersebut. Ia menyatakan bahwa Kim Hieora pernah melakukan kekerasan di sekolah seperti merokok dan mencuri uang. Namun, pernyataan ini pernah dibantah oleh sang aktris. Menurut Kim Hieora, ia memang pernah bergaul dengan kelompok "Big Sanji". Tetapi untuk merokok dan mencuri uang, ia tidak pernah melakukannya.
Seperti yang dilansir dari Koreaboo, kekerasan yang dilakukan oleh Kim Hieora bermula saat sang aktris menyuruh seorang siswa kelas 8 untuk mencuri barang siswa dari kelas lain yang saat itu sedang kosong karena jam olahraga. Setelah mengaku mencuri barang, siswa tersebut menjelaskan bahwa ia mendapat perintah dari Kim Hieora yang butuh biaya rumah sakit ibunya. namun saat dipanggil, sang aktris tersebut membantah terlibat.
Mengenai berita miring ini, diketahui agensi Kim Hieora, Gram Entertainment masih belum buka suara terkait hal tersebut. maka menjadi sulit untuk mengkonfirmasi berita buruk yang menimpa pemeran Lee Sa Ra dalam The Glory.
Beredarnya berita keterlibatan Kim Hieora dalam kelompok kekerasan sekolah ini langsung menuai banyak perhatian penggemar. Para penggemar terlihat menyayangkan masa lalu sang aktris mengingat namanya yang saat ini sedang bersinar.
"Taunya dia meranin diri sendiri di The Glory," tulis akun Instagram @jayeuxa*** dalam unggahan Dispatch.
"Pantes aktingnya bagus ternyata oh ternyata," tulis akun @hereyas***.
"Pantes aktingnya natural banget," tambah @shelyna_her***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
-
Wapres Gibran ke Mendikdasmen: Zonasi Sekolah Harus Dihilangkan!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Bisa Jadi Pemasukan Tambahan, Pemprov DKI Bakal Tarik Retribusi Kantin Sekolah
-
Anak-Anak Nia Ramadhani Sekolah di Mana? Uang Sakunya Tembus Jutaan Rupiah
-
Tak Sekadar Akademik, Pengembangan Karakter dan Spiritual Jadi Pertimbangan Orangtua Pilih Sekolah Anak
Entertainment
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
Terkini
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan