Kemarin (13/9/2023) jajaran pemeran utama serta sutradara drama Korea 'The Kidnapping Day' melakukan konferensi pers. Diadakan di Stanford Hotel di Sangam-dong, Mapo-gu, Seoul. Secara khusus Yoon Kye Sang merupakan tokoh utama yang memerankan penculik yang bernama Kim Myeong Jun.
Melansir dari MoneyS, Kamis (14/9/2023) Yoon Kye Sang membagikan pengalaman menariknya untuk persiapan drama ini. Ia berkata, "Setelah aku menikah, aku mulai memikirkan banyak hal tentang keluargaku, dan saat itulah aku menerima pekerjaan ini."
Diketahui ini adalah pertama kalinya ia mengambil peran sebagai ayah, kemudian ia berkata, "Aku melihat skenario sambil memikirkan tentang apa yang akan aku lakukan ketika putriku sakit. Ada kehangatan di dalamnya." Setelah berakhirnya syuting ia mengungkapkan perasaan pribadinya dengna berkata, “Saya pikir akan sangat bagus jika saya memiliki anak perempuan juga, dan itu sangat menyenangkan saat syuting.”
Selain itu, untuk memerankan karakter yang realistis sebagai ayah, Yoon Kye Sang bahkan berusaha menambah berat badan. Ia berkata, "Sebelum syuting, berat badan saya lebih berat dari sekarang. Waktu itu saya menambah berat badan saya hingga 10 kg." Tentang ia menaikkan berat badannya ia justru gembira dan berkata, "Senang rasanya bisa makan sebanyak yang aku mau. Para aktor selalu berdiet, tapi untuk pertama kalinya, aku sangat senang bisa makan sebanyak yang aku mau saat syuting."
'The Kidnapping Day' adalah film thriller komedi yang menggambarkan kerja sama khusus antara penculik polos, Kim Myeong Jun (Yoon Kye Sang) dan gadis jenius berusia 11 tahun Choi Ro Hee (Yuna). Kim Myeong Jun terjebak pada kemiskinan namun ia memiliki seorang putri yang sakit. Ia membutuhkan banyak uang untuk berobat putrinya.
Mantan istrinya muncul dan menyarankan Kim Myeong Jun untuk menculik Choi Ro Hee yang merupakan anak dari orang kaya. Namun sayangnya hal-hal di luar kendalinya justru terjadi dan menyebabkan situasi semakin kacau. Kolaborasi yang dihasilkan oleh karakter penculik polos dan targetnya yang cerdas memicu adegan penuh komedi dalam drama ini. Peristiwa yang akan dihadapi keduanya diharapkan dapat menjadi kombinasi yang menghibur serta penuh ketegangan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Kim Min Kyu Konfirmasi Perannya di 'Bitch and Rich 2', Jadi Saingan Yeri?
Artikel Terkait
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
Entertainment
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
Terkini
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi