Pernah dikenal sebagai idola sekali dalam 1000 tahun saat menjadi penyanyi, Kanna Hashimoto juga telah lama terjun ke dunia akting. Berkat kerja keras, dia berhasil membuat namanya kian dikenal oleh dunia. Hal itu pun bisa terlihat dari beberapa proyek akting yang telah dia bintangi hingga kini.
Pada tahun 2023, Kanna turut terlibat dalam sederet proyek akting. Tak hanya romance, proyek akting yang dia lakoni pun memiliki genre yang bervariasi, mulai dari horor hingga fantasi. Terlihat bahwa dia piawai dalam bermain seni peran, apa pun genrenya. Nah, jika penasaran dengan proyek aktingnya pada tahun ini, simak daftar berikut, yuk!
1. Ousama ni Sasagu Kusuriyubu
Lahir di keluarga kekurangan yang memiliki banyak anggota, Ayaka Haneda (Kanna Hashimoto) turut membantu untuk menghidupi keluarga. Namun, dia memiliki wajah cantik yang membuatnya harus berhenti bekerja setiap tiga bulan. Hal itu disebabkan karena dia pasti menjadi bahan perebutan yang menimbulkan kekacauan.
Suatu hari, Kanna melamar kerja ke perusahaan La Branche sebagai wedding planner. Meskipun wawancaranya gagal total, dia tetap diterima untuk bekerja di perusahaan itu. Beberapa hari kemudian, dia dipanggil oleh CEO La Branche, Togo Nitta (Ryosuke Yamada). Dia pun berharap bahwa dia akan dipecat, tetapi malah dilamar oleh sang CEO.
2. Once Upon a Crime
Di dunia menakjubkan Grimms, yang biasanya ada di dalam dongeng, Gadis Berkerudung Merah (Kanna Hashimoto) berpetualangan untuk menangkap para penjahat. Suatu hari, dia diundang untuk menghadiri sebuah pesta kerajaan. Namun, dia malah terlibat masalah yang besar alih-alih bersuka-ria.
Di sana, Gadis Berkerudung Merah harus menguak misteri percobaan pembunuhan yang mengarah ke Pangeran (Takanori Iwata). Namun, dia juga harus menghadapi Cinderella (Yuko Araki), gadis cantik misterius bergaun indah dan bersepatu kaca yang memiliki rahasia tersembunyi. Petualangan yang membawanya ke misteri besar pun dimulai.
3. The Forbidden Play
Setelah ibunya meninggal dalam kecelakaan mobil, Haruto (Minato Shogaki) sangat terpuruk, begitu pun ayahnya. Dia merasa tak sanggup jika dia harus menjalani kehidupan tanpa ibunya yang dia sayangi. Maka dari itu, dia ingin mengembalikan kehidupan bahagianya, seperti dahulu.
Haruto melakukan ritual dan mengucapkan mantra-mantra aneh di halaman rumah sebagai upaya untuk menghidupkan ibunya. Namun, semua yang dia lakukan malah mendatangkan teror menyeramkan dan fenomena aneh. Akibatnya, setiap orang yang berkunjung ke rumahnya pun terus dihantui, seperti yang dialami Hiroko Kurosawa (Kanna Hashimoto).
Demikianlah tiga proyek akting sepanjang tahun 2023 yang memberikan kesempatan besar kepada aktris populer Kanna untuk melakonkan pemeran utama. Nah, dari tiga proyek aktingnya yang sudah tertera di atas, kamu mau tonton yang mana dahulu, nih?
Tag
Baca Juga
-
5 Anime Terbaik yang Bisa Obati Rindu pada Crayon Shin-chan, Sudah Tonton?
-
Peran Penting Keluarga Figarland di Final Saga One Piece, Tak Hanya Shanks!
-
3 Pertanyaan yang Belum Terjawab di Musim Pertama Anime Kaiju No. 8
-
5 Karakter Anime yang Andal Sembunyikan Emosi, Perasaannya Sulit Ditebak!
-
Mengapa Vegapunk 'One Piece' Meneliti Void Century Meski Taruhannya Nyawa?
Artikel Terkait
-
Calvin Verdonk 'Minta Bantuan' ke Jepang: Semoga...
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Calvin Verdonk: Mudah-mudahan Jepang Mainkan Tim B Lawan Timnas Indonesia
-
Adu Strategi Pelatih Korea Selatan vs Jepang di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Tak Bisa Ongkang Kaki
-
Kenang Jepang Libas Timnas Indonesia, Hajime Moriyasu Singgung Sosok Ini
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan