Boy group NCT kini tengah menggelar konser 'NCT NATION: To The World' di Tokyo, Jepang yang diadakan pada tanggal 16 dan 17 September 2023.
Konser full grup yang dihadiri 19 anggota NCT tersebut diadakan di Stadion Ajinomoto. Tidak hanya menampilkan seluruh unit NCT mulai dari NCT U, NCT 127, NCT Dream, WayV, dan NCT DoJaeJung, konser 'NCT NATION: To The World' juga menampilkan panggung pembuka dari unit baru NCT yang telah diumumkan melalui program variety show 'NCT Universe: LASTART' baru-baru ini.
Kehadiran tim baru NCT di konser full grup NCT membuat penggemar berharap mereka membagikan interaksi atau foto bersama dengan para anggota dari unit baru.
Keinginan penggemar pun akhirnya terpenuhi. Setelah menyelesaikan konser hari pertama di Tokyo, akun Instagram NCT membagikan foto grup NCT secara full dengan anggota unit baru.
Mengutip dari akun Instagram @nct pada Minggu (17/9/2023), foto terbaru NCT bersama member unit baru tentu saja menghangatkan hati penggemar. Namun, tak sedikit yang justru lebih berfokus pada member unit baru bernama Ryo yang dikatakan mirip dengan Renjun.
Dalam foto yang dibagikan, Ryo duduk di ujung depan kiri, sementara Renjun duduk di sisi kanan bersama Yangyang dan Sion. Ia juga tampak mengenakan bandana.
Meski duduk berjauhan para penggemar tetap menyoroti kemiripan wajah keduanya.
"Renjunnya ada 2, sampai aku lihat lagi mana Renjun yang asli," ungkap salah satu penggemar.
"Itu seharusnya Renjun sama Ryo duduk sebelahan, biar makin kelihatan kembarnya," ujar penggemar lainnya.
"Aku pikir yang duduk di samping kiri itu adalah Renjun, tetapi itu Ryo. Renjun yang asli pake headband," sahut penggemar lainnya.
"Sepertinya bukan aku saja yang melihat Renjun ada 2, ternyata itu Ryo," komentar penggemar lainnya."
"Mencari Renjun yang asli sampai bolak-balik melihat warna rambutnya," tukas penggemar lainnya.
Ini juga bukan pertama kalinya penggemar NCT mengatakan jika anggota unit baru NCT yakni Ryo mirip dengan Renjun. Ten yang pernah tampil di acara 'NCT Universe: LASTART' juga mengatakan hal yang sama saat pertama kali ia bertemu dengan Ryo.
Baca Juga
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Artikel Terkait
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
NCT Wish 'Poppop,' Ledakan Perasaan Cinta Setelah Jadian
Entertainment
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya