Girl group BLACKPINK akhir-akhir ini sedang mendapatkan perhatian khusus. Ini terkait dengan masalah perpanjangan kontrak ekslusif antara member BLACKPINK dan YG Entertainment. Setelah berbagai rumor muncul, pada hari ini Rosé BLACKPINK telah memantapkan diri untuk memperbarui kontraknya dengan YG Entertainment. Lalu bagaimana dengan ketiga member yang lain?
Melansir dari Seoul Sport, Kamis (21/9/2023) bahwa menurut beberapa pejabat industri musik pada tanggal 21, anggota BLACKPINK, Rosé dilaporkan telah melakukan tanda tangan untuk memperbarui kontraknya dengan YG Entertainment. Selanjutnya tiga anggota yang tersisa, Jennie, Jisoo, dan Lisa akan pindah ke tempat lain selain YG, namun sedang mendiskusikan strategi bekerja dengan BLACKPINK untuk enam bulan dalam setahun.
Karena ketiga member BLACKPINK belum memberikan kepastiannya, maka muncul kemballi rumor bahwa tidak semua anggota BLACKPINK akan memperbarui kontrak dengan YG Entertainment. Atas hal tersebut, YG Entertainment kembali memberikan kejelasan posisi mereka. Melansir dari Segye Ilbo, Kamis (21/9/2023) YG Entertainment enggan memberikan penjelasan rinci dengan berkata, “Belum ada yang dikonfirmasi dan kami sedang mendiskusikannya.”
Masalah mengenai pembaruan kontrak ini menjadi rumor yang serius. Pasalnya karena belum ada keputusan yang final, saham YG menjadi korban. Karena pengumuman resmi YG Entertainment sedang dalam diskusi, harga saham YG anjlok pada hari ini. Ditutup pada 69.200 won, turun 13,28% dari hari sebelumnya.
Diketahui bahwa Lisa terlebih dahulu dirumorkan tidak memperpanjang kontrak. Kemudian Jisoo yang muncul sebagai cameo dalam film 'Dr. Chun and the Losst Talisman' juga menjadi tanda arah kariernya. Atas hal ini spekulasi ia tidak memperpanjang kontrak.
Blackpink yang telah bersama YG Entertainment sejak tahun 2016. Berarti mereka telah bekerja bersama selama 7 tahun sejak debutnya. Sebenarnya kontrak eksklusif mereka berakhir pada tanggal 7 bulan lalu, tetapi belum ada pengumuman resmi dari YG apakah kontrak tersebut akan diperpanjang.
BLACKPINK baru saja menyelesaikan tur dunia dengan 'BORN PINK'. Serta menutupnya dengan mengadakan konser solo 'BLACKPINK World Tour BRON PINK Finale in Seoul' yang diadakan di Gocheok Sky Dome di Seoul pada tanggal 17 September.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Choi Hyun Wook Tak Sengaja Bagikan Foto Tanpa Busana, Agensi: No Comment
-
Drama Namib Rilis Teaser, Pertemuan Go Hyun Jung dan Ryeo Un Penuh Makna
-
Woo Do Hwan Akui Kepribadiannya 100% Berbeda dari Perannya di Mr. Plankton
-
Segera Syuting, Yeri Red Velvet Kembali Bintangi 'Bitch and Rich' Season 2
-
Perankan Juru Bahasa Isyarat di Drama Terbarunya Chae Soo Bin Banjir Pujian
Artikel Terkait
-
Keseruan Fan Meet Up Lisa BLACKPINK di Jakarta, Cicipi Rendang di Atas Panggung
-
Antusias Nonton Fan Meet Up Lisa BLACKPINK, Fans Ini Rela Datang Sendiri dari Tangerang
-
Unik Banget, Fans Pakai Outfit Penuh Kupu-Kupu Saat Nonton Fan Meet Up Lisa Blackpink di Jakarta
-
Alshad Ahmad dan Tiara Andini Diduga Liburan ke Jepang, Feni Rose: Anak Jadi Korban!
-
Ikut Sindir Sultan Andara, Pendidikan Feni Rose Jauh Lampaui Raffi Ahmad
Entertainment
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!