Usia pernikahan 13 tahun hingga kini Dimas Seto dan Dhini Aminarti belum dikaruniai momongan. Meskipun belum memiliki buah hati sendiri tetapi mereka telah dititipi 46 anak.
"Kami sampai saat ini belum diberikan keturunan. Ternyata dititipkan bukan hanya satu dua anak tapi dititipkan 46 orang anak," ucap Dimas Seto dalam tayangan kanal YouTube Daniel Mananta Network pada Kamis (5/10/2023).
BACA JUGA: Baru 40 Menit Live, Fuji Cetak Rekor Penjualan Rp1,2 Miliar: The Power Of Uti
Kehadiran 46 anak ini di hidup mereka justru membuka mata Dimas Seto mengapa dalam pernikahannya belum diberikan keturunan. Dimas dan Dhini merawat anak-anak itu seperti anak sendiri dengan memastikan masa depan mereka.
"46 orang anak kalau dipikir, 'Oh ini ternyata ada pesan di balik itu semua ya'. Yang memang anak-anak itu kita kondisikan layaknya anak kita gitu ya," tutur Dimas.
"Umur 18 sampai 22 tahun ya pastinya laki-laki pula, nggak ada perempuan. Ya itulah aktivitas yang memang kita berusaha juga untuk menjadikan mereka menjadi sesuatu yang bermanfaat juga," sambungnya.
Rupanya Dimas Seto dan istri dalam menjalani pernikahan memang tidak menjadikan anak sebagai tujuan mereka untuk bersama. Bahkan sejak awal menikah mereka tak pernah menyinggung soal anak.
BACA JUGA: Happy Asmara Dilabrak Pria Tak Dikenal, Nama Denny Caknan Hingga Gilga Sahid Terseret
"Kita pengen sama-sama belajar bareng, pengen sama-sama ke surga bareng. Itu memang tujuan awalnya. Jujur kalau untuk ngomongin tujuan masalah anak, kita nggak sampai ngomongin soal itu. Karena memang tujuan kita mau sama-sama masuk surga," ungkap Dhini Aminarti.
Namun, bukan berarti pula pasangan selebriti ini tidak berusaha untuk memiliki keturunan. Mereka berprinsip kalau memang belum diberikan momongan berarti masih ada yang harus mereka perbaiki.
"Kalau Mas Dimas bilang, 'Ya sampai saat ini Allah belum memberikan kita keturunan, mungkin ada beberapa poin Allah melihat kita belum. Mungkin kita harus terus belajar, mungkin ini mungkin itu'," tutur Dhini.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
Artikel Terkait
-
Pengasuh Putra Baim Wong Sebut Paula Verhoeven Bohong Besar: Ibu Kan Bebas Ketemu Anak-Anak
-
Kasus Miopia pada Anak Indonesia Kian Meningkat, Dokter Mata Bagikan Tips Penanganan yang Tepat
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Beda dari Prilly Latuconsina, Amanda Manopo Ogah Dicap Sebagai Wanita Independen
-
Perempuan dan Anak-anak di Gaza Kelaparan dan Terusir, Iran Minta Dunia Bela Palestina
Entertainment
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
Terkini
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?