Serial Parallel World atau West Out the Yumen, sudah tayang sejak Kamis (07/09/2023), mendapatkan respons positif dari para penonton. Drama China ini bergenre mystery, thiller, adventure, hingga romansa.
Diadaptasi dari novel karya Wei Yu, Drama China ini menceritakan kisah pemeran utama Ni Ni sebagai Ye Liuxi dan Bai Yu sebagai Chang Dong, kedua karakter ini saling bekerja sama untuk menggabungkan kemampuan mereka untuk menemukan jawaban kebenaran dari masa lalu dan menjelajah perjalanan jauh ke padang pasir.
Selain itu drama ini juga dibintangi oleh pemeran pendukung seperti Meng Ziyi sebagai Long Zhi, Lu Yuxiao sebagai A He, Chen Duling sebagai He Xiaoyu, Jin Han sebagai Jiang Zhan, Li Yunrui sebagai Gao Shen, Xia Meng sebagai Ding Liu, dan Zhang Yishang sebagai Kong Yang.
Belum sehari penanyangan, 'Paraller World' mendapat sambutan yang luar biasa dari para pencinta drama China sehingga mencapai 24000 index di Tencent Video yang membuktikan bahwa drama ini menandakan sangat populer.
Disadur dari Soompi pada Jum'at (13/10/2023), berikut ini 5 alasan mengapa drama China 'Paraller World' harus ditonton!
1. Alur cerita yang menarik dan menegangkan
Drama China ini menceritakan perjalanan ke sebuah gurun yang menyimpan misteri besar, yang diperankan oleh Ni Ni sebagai Ye Liuxi seorang wanita muda yang tersesat dan tergantung di pohon, serta tanpa tahu siapa dia atau bagaimana dia sampai di sana. Di sana dia hanya ada beberapa barang di sampingnya sebagai satu-satunya petunjuk untuk menemukan jalan pulang.
Di sisi lain, ada Bai Yu sebagai Chang Dong, seorang pemandu gurun yang dulunya menjanjikan, namun kehilangan segalanya setelah terjadinya badai pasir dahsyat yang merenggut nyawa pacarnya dan kelompok teman lamanya.
Sejak awal sudah ada pertanyaan besar mengenai dua tokoh utama cerita ini. Dari ada keadaan aneh seperti dimana Liuxi muncul di gurun pasir, serta kejadian badai pasir yang jarang terjadi dimana-mana, tetapi Chang Dong hampir mati akibat terjadinya badai pasir yang dahsyat, serta juga tidak ada yang bisa menemukan sisa mayat kelompok ekspedisi, dan bahkan beberapa kejadian misterius seperti roh atau bandit yang bisa saja muncul tiba-tiba menghilang.
Sehingga waktu dan tempat di mana sebuah cerita diceritakan dalam drama China sebuah ini misteri bakal membuat kamu merinding, heboh, bahkan gelak tawa yang bikin ketagihan sejak menonton pada episode pertama.
2. Pemeran utama (Ye Liuxi) yang kuat dan tangguh
Jika ada sesuatu yang disukai seseorang untuk ditonton dalam drama apa pun, itu adalah wanita kuat dan mandiri yang akan berjuang sekuat tenaga untuk mendapatkan apa yang diinginkannya.
Dan Liuxi tidak hanya bisa bertarung untuk dirinya sendiri, tapi dia juga bahkan bisa melayangkan beberapa pukulan kesana kemari untuk melindungi pria yang menurutnya adalah kunci untuk mencari tahu siapa dirinya.
Meskipun kepribadiannya aneh, dia tidak mudah menyerah, itulah salah satu dari banyak alasan yang membuat Chang Dong mengikutinya sampai ke gurun setelah dua tahun hidup dalam persembunyian.
Tidak ada keraguan bahwa aktris Ni Ni sebagai Liuxi, adalah pilihan sempurna untuk peran ini karena kecantikan dan bakatnya menonjol sejak awal.
3. Kemampuan akting aktor Bai Yu yang luar biasa
Jika penggemar drama China pasti mengenali Bai Yu dari salah satu dari banyak drama yang dibintangi. Bai Yu adalah salah satu aktor China paling tampan, selain itu dia juga pemain berbakat baik itu romansa, drama fantasi, atau bahkan film aksi, dia terus menantang dirinya untuk menunjukkan wajah baru dari kemampuan aktingnya.
Dalam drama ini dia menampilkan sisi baru sebagai Chang Dong, yang menyembunyikan dirinya sebagai orang tua setelah secara tragis kehilangan kekasihnya dalam badai pasir.
Meskipun pada awalnya dia hanya melihat Liuxi sebagai orang yang akan menunjukkan kepadanya jalan menuju makam mendiang pacarnya di padang pasir, tidak lama kemudian dia terseret ke dalam misteri yang mengelilinginya dan itu akan membawa mereka ke dalam petualangan yang lebih besar dari sebelumnya.
4. Chemistry pasangan yang tidak diragukan
Seiring berjalannya cerita drama ini, begitu pula hubungan antara Liuxi dan Chang Dong. Meskipun mereka memiliki batasan masing-masing terhadap satu sama lain, mereka dengan cepat membuka diri karena mereka tahu bahwa mereka hanya bisa mempercayai satu sama lain di gurun pasir.
Mereka memiliki chemistry yang tak terbantahkan yang terus mendorong mereka semakin dekat hingga mereka tidak bisa lagi menyangkal perasaan mereka.
Entah takdir atau kemalangan yang menyatukan hidup mereka, mereka terikat bersama, terikat untuk membantu satu sama lain untuk melawan setiap keanehan yang mereka temukan di sepanjang perjalanan mereka dalam misteri gurun pasir.
5. Episode bertempo cepat
Meskipun merupakan drama fantasi dan misteri, drama ini juga memiliki banyak momen lucu yang membuatnya cukup ringan untuk ditonton dalam tempo cepat.
Setiap episode memiliki elemen baru yang menarik, dan saat mengetahui kebenaran di balik setiap teka-teki yang ada, tentu ingin terus menontonnya.
Meskipun drama China ini 38 episode tetapi durasinya tidak lebih dari 35 menit per episode. Bahkan mungkin merasa itu tidak cukup karena tidak sabar menunggu untuk mengetahui lebih banyak tentang rahasia yang tersembunyi di gurun Yumen.
Salah satu drama yang penuh dengan kisah misteri, inilah 5 alasan drama China 'Paraller World' harus kamu nonton. Bagaimana menurutmu, menarik bukan?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Artikel Terkait
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu